Gunakan 7 Sumber Mata Air, Siraman Kaesang Pangarep Berlangsung Hikmat dan Penuh Haru

| 09 Dec 2022 13:18
Gunakan 7 Sumber Mata Air, Siraman Kaesang Pangarep Berlangsung Hikmat dan Penuh Haru
Siraman Kaesang Pangarep (Instagram/jokowi)

ERA.id - Kaesang Pangarep menjalani prosesi siraman jelang pernikahannya dengan Erina Gudono di kediamannya di Solo, pada Jumat (9/12/2022). Pada prosesi siraman ini, Presiden Jokowi dan sang istri, Iriana membukanya dengan pemasangan bleketepe atau janur muda.

Kemudian acara dilanjutkan dengan Kaesang yang sungkeman di hadapan kedua orang tuanya. Tampak Kaesang yang bersimpuh di hadapan Jokowi dan Iriana saat prosesi sungkeman yang dipenuhi suasana haru dan hikmat.

Usai sungkeman, Kaesang menujui lokasi siraman. Saat menuju siraman, Kaesang didampingi oleh keluarga kedua kakaknya, yakni keluarga Gibran Rakabuming Raka dan keluarga Kahiyang Ayu.

Pada prosesi siraman Kaesang ini, digunakan air yang berasal dari tujuh sumber mata air dari calon pengantin wanita. Tujuh sumber mata air tersebut yaitu Keraton Kasunanan, Keraton Mangkunegaran, Masjid Agung Surakarta, Umbul Pengging, Istana Merdeka, Istana Bogor, dan kediaman Solo.

Air dari sumber yang berbeda itu disatukan dalam satu tempat yang akan digunakan untuk siraman. Jokowi didampingi oleh Iriana memberikan siraman pertama kepada Kaesang. Sejumlah tamu yang hadir juga ikut memberikan siraman, termasuk Gibran Rakabuming dan kakak ipar Kaesang, Bobby Nasution.

Usai siraman, Jokowi kemudian memotong rambut Kaesang yang dilanjutkan prosesi menggendong. Siraman ditutup dengan Jokowi memberikan suapan kepada anak bungsunya itu.

Sementara itu, calon istri Kaesang, Erina Gudono juga menjalani prosesi siraman di kediamannya di Sleman, Yogyakarta, hari ini, Jumat (9/12/2022). Akad pernikahan keduanya akan digelar pada Sabtu, 10 Desember 2022 besok.

Rekomendasi