Mantan Trainee BigHit Entertainment Bongkar Kehidupan Usai Didepak dari Daftar Debut BTS

| 03 Feb 2022 21:32
Mantan Trainee BigHit Entertainment Bongkar Kehidupan Usai Didepak dari Daftar Debut BTS
Mantan trainee Bighit Entertainment (Dok: Vice ASIA)

ERA.id - Mantan trainee BigHit Entertainment (BIGHIT Music), Kim Jihoon baru-baru ini membongkar tentang kehidupan pribadinya. Dia mengaku dikeluarkan dari lineup debut BTS setelah berlatih bersama-sama.

Pernyataan Kim Jihoon tersebut dia bagikan saat melakukan wawancara bersama VICE Asia. Dia mengungkap dirinya menjalani status sebagai trainee BigHit Entertainment saat dirinya berusia 18 tahun.

"Saya menjadi trainee ketika saya berusia 18 tahun tepatnya 10 tahun yang lalu dari 2011 hingga 2012. Saya sangat senang ketika saya mendengar bahwa saya lulus audisi pada percobaan pertama saya. Aku benar-benar bangga pada diriku sendiri," kata Kim Jihoon, dikutip YouTube VICE Asia, Kamis (3/2/2022).

mantan trainee bighit entertainment (Dok: Vice ASIA)
mantan trainee bighit entertainment (Dok: Vice ASIA)

Sayangnya setelah menjalani latihan bersama Jungkook Cs, dia mengalami ketakutan pada kemampuannya sendiri. Dia merasa dirinya tidak cukup baik meski pun sudah berlatih dengan sangat keras.

Alhasil Jihoon pun diajak untuk berdiskusi dengan perusahaan. Saat itu, pihak perusahaan memutuskan untuk mengeluarkan Jihoon dari lineup debut BTS.

"Kami mengadakan pertemuan dan mereka memberi tahu saya bahwa saya dikeluarkan dari grup. Saya telah berlatih keras dan berlatih setiap hari, kadang-kadang sampai subuh (jadi saya pikir) 'Mengapa saya tidak mendapatkan lebih baik? Apa yang salah dengan saya?'" ungkapnya.

Setelah keputusan perusahaan dibuat, ia merasa terpuruk namun tidak bisa pergi dari perusahaan yang menaungi BTS itu. Hal ini lantaran dia terlalu menyukai tempatnya berlatih.

Namun di sisi lain, Jihoon menyesali bahwa dirinya gagal debut bersama teman-temannya. Padahal salah satu impiannya adalah menjadi seorang penyanyi.

"Ketika saya diminta untuk meninggalkan grup, semua hal yang tidak menguntungkan ini terjadi pada saat yang bersamaan. Ini adalah impian saya, untuk menjadi seorang penyanyi," katanya.

Kegagalan itu juga membawa efek besar bagi kehidupan Jihoon. Dia mengaku pendidikannya hancur dan hampir putus sekolah karena gagal debut sebagai seorang penyanyi.

Selain itu, kesehatan mental dan fisiknya juga terganggu dan membuat ibunya pingsan akibat stres mendengar hal tersebut. Akibatnya, Jihoon menyalahkan dirinya sendiri atas semua hal yang menimpa ibunya.

"Saya menyalahkan diri sendiri karena tidak berhasil masuk ke tim, dan pada saat itu juga, saya mendapat telepon yang mengatakan bahwa ibu saya pingsan. Dia pingsan karena stres karena saya dikeluarkan dari tim," akunya.

Seiring berjalannya waktu, rasa sakit dan kecewa itu pun perlahan berkurang. Dia sadar bahwa kehidupannya harus tetap berjalan dan melanjutkan kehidupannya.

Saat ini, ia diketahui bekerja sebagai anak magang di sebuah instansi pemerintah dan menjalankan profesi sebagai seorang YouTuber sebagai pekerjaan sampingan.

"Saya sekarang magang di Layanan Kesehatan Veteran Korea, dan saya hanya diam-diam bekerja di kantor. Tapi saya merasa ini bukan yang saya inginkan dari hidup saya," ujarnya.

"Saya masih tidak bisa melepaskan keinginan saya untuk menjadi terkenal, jadi saya mulai membuat video YouTube," lanjutnya.

Lebih lanjut, Kim Jihoon berharap suatu hari nanti ia bisa kembali berkumpul dengan teman-temannya semasa menjalankan trainee di 2011 hingga 2012. Ia juga tidak menampik bahwa dirinya sempat merasa iri melihat kebersamaan BTS saat ini.

"Saya akan berbohong jika saya mengatakan saya tidak iri pada mereka, tetapi saya tidak iri dengan uang atau ketenaran mereka. Hanya saja mereka bisa tetap bersama. Saya iri akan hal itu," tutupnya.

Rekomendasi