Momen Mega-Prabowo Bertemu Bahas Politik, Dibikin Hangat Kehadiran Puan

| 18 Nov 2021 14:08
Momen Mega-Prabowo Bertemu Bahas Politik, Dibikin Hangat Kehadiran Puan
Pertemuan Megawati, Prabowo dan Puan (IST)

ERA.id - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekanoputri dan Ketua Umum Prabowo Subianto diketahui sempat berbincang santai di sela-sela pelantikan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/11).

Hal itu diketahui dari sebuah foto yang beredar. Dalam foto tersebut terlihat pertemuan Megawati dan Prabowo ikut dihadiri oleh Ketua DPR RI Puan Maharani.

Menurut Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto yang juga turut mendampingi mengatakan, Prabowo lah yang pertama kali menghampiri Megawati. Tak lama, kedua pimpinan partai politik itu melanjutkan pertemuan di ruang VVIP.

"Pada saat saya mendampingi Ibu Megawati, saya lihat Pak Prabowo berjalan cepat menuju tempat bu Mega. Lalu saya sampaikan ke Ibu, ada Pak Prabowo. Ibu Mega lalu menunggu, bersalam sapa dengan hangat, dan kemudian masuk ke ruangan VVIP bersama, dengan Mas Pramono Anung (Menteri Sekretaris Kabinet) dan saya dampingi," kata Hasto dalam keterangan tertulisnya, Kamis (18/11/2021).

Hasto mengaku, dalam pertemuan itu Megawati dan Prabowo berbincang banyak hal. Salah satunya mengenai kuliah umum Prabowo di Universitas Pertahanan.

Menurut Hasto, hal itu sangat wajar sebab Megawati sudah dikukuhan sebagai Guru Besar Universitas Pertahanan. Lagipula, topik tersebut juga pas dengan momentum pelantikan Panglima TNI.

"Bu Mega dan Pak Prabowo lalu mendiskusikan banyak hal, termasuk saya melaporkan ke Bu Mega kuliah Umum di Universitas Pertahanan yang disampaikan oleh Pak Prabowo," kata Hasto.

"Hal ini mengingat Ibu Megawati sebagai guru besar dari Universitas Pertahanan juga menaruh perjatian besar terhadap pertahanan, dan temanya pas dengan momentum pelantikan Panglima TNI dan KASAD," imbuhnya.

Tak lama, kata Hasto, Puan yang juga putri kandung Megawati ikut bergabung. Mereka kemudian membicarakan dinamika politik dan isu-isu kebangsaan.

"Mbak Puan Ketua DPR RI beberapa saat kemudian bergabung. Dan disitulah pembahasan berlangsung hangat. Tentu saja terkait politik kebangsaan, dan berbagai dinamika politik nasional," kata Hasto.

Untuk diketahui, Presiden Joko Widodo melantik Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI menggantikan Marsekal Hadi Tjahtjanto pada Rabu (17/11).

Hadir dalam pelantikan itu pimpinan lembaga-lembaga negara, Ketua DPR RI, menteri- menteri kabinet, dan Presiden RI kelima.

Prabowo sendiri ditunjuk sebagai saksi saat penandatangan berita acara pelantikan Panglima TNI.

Rekomendasi