Ngeri! Pesawat Ryanair Turun 27 Ribu Kaki dalam 7 Menit

| 14 Jul 2018 19:16
Ngeri! Pesawat Ryanair Turun 27 Ribu Kaki dalam 7 Menit
Foto: @Ryanair
Frankfurt/Dublin, era.id - Pesawat Ryanair FR7312 tujuan Dublin-Zadar, Kroasia kehilangan tekanan kabin tiba-tiba. Ketinggian pesawat turun 27 ribu kaki hanya dalam waktu tujuh menit.

Seperti dilansir Antara yang mengutip pemberitaan Reuters, Sabtu (14/7/2018), pilot akhirnya memutuskan melakukan pendaratan darurat di Frankfurt, Jerman. Kejadian menyeramkan itu bikin 33 penumpang pesawat Ryanair dirawat di rumah sakit karena mengalami pendarahan hebat.

Polisi setempat melaporkan, sejumlah penumpang mengalami pendarahan di bagian hidung. sebagian besar penumpang lagi emoh melanjutkan penerbangan dengan maskapai ini.

"Sejalan dengan prosedur standar, awak pesawat mengerahkan masker oksigen dan memulai pendaratan terkendali," kata maskapai penerbangan berbiaya murah asal Irlandia ini.

Hasil pemantauan dari flightradar24.com menunjukkan penerbangan turun dari 37.000 hingga 10.000 kaki dalam tujuh menit. Penerbangan ini sendiri, dalam waktu normal, bisa ditempuh dalam 80 menit.

Pesawat ini membawa 189 penumpang. Ryanair mengatakan akan membayar hotel untuk para penumpang yang terkena dampak.

 

Rekomendasi