Karin pun terlibat dalam pemadaman api kebakaran hutan dan lahan. Dan teranyar, Ia membelikan motor baru untuk pengemudi ojek online yang kehilangan motor.
Di sosial media Twitter, Awkarin mengklaim dirinya sebagai pebisnis, aktivis paruh waktu, relawan, dan tak tertarik jadi politisi. "Bukan caleg sekarang, lima tahun lagi, atau kapan pun," tulisnya di bio.
Tapi perbuatan-perbuatan Awkarain mendapat komentar bernada negatif dari politikus PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko. Budiman, yang dikenal sebagai aktivis pro-demokrasi semasa Orde Baru, membandingkan Awkarin dengan 'wanita listrik' Tri Mumpuni.
Sekadar diketahui, Tri Mumpuni merupakan perempuan yang aktif memberdayakan listrik. Tri disebut telah melakukan pemberdayaan di lebih dari 60 lokasi terpencil di Indonesia.