Warga Antusias Saksikan Festival Obor Asian Games
Iring-iringan pembawa obor replika yang didampingi para pelajar ini dilepas dari halaman kantor Kecamatan Duren Sawit pada pukul 07.30 WIB. Adapun rute yang dilalui obor ini mulai dari kantor kecamatan ke Kelurahan Pondok Bambu, menuju Kelurahan Duren Sawit, Kelurahan Pondok Kelapa, Kelurahan Pondok Kopi.
Rute dilanjutkan ke Kelurahan Malaka Jaya, lalu ke Malaka Sari menuju ke Kelurahan Klender dan kembali ke Pondok Bambu hingga berakhir di kantor kecamatan. Obor akan dibawa bergantian dari satu kelurahan ke kelurahan lain.
Tak hanya didamping para pelajar, iring-iringan festival obor juga dikawal oleh aparat kepolisian, aparat kecamatan hingga kelurahan dan tenaga medis dari puskesmas setempat dan AGD Dinkes DKI Jakarta.
Di beberapa titik anak-anak sekolah berseragam olahraga menanti iring-iringan pembawa obor replika dan menyambut mereka dengan kibaran bendera merah putih dari kertas.
Dilansir dari Antara, festival obor jelang Asian Games digelar Pemerintah DKI Jakarta yang menjadi salah satu lokasi pelaksanaan pesta olahraga se-Asia tersebut. Ini merupakan upaya untuk menyebarkan demam Asian Games 2018 sampai ke seluruh wilayah DKI Jakarta.
Baca Juga: Mari Berburu Tiket Asian Games
Festival ini dilaksanakan pada 1 Juli 2018 di kawasan Jakarta Timur dan Jakarta Selatan, pada 8 Juli di kawasan Jakarta Barat dan Jakarta Pusat serta pada 15 Juli di Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu.
Selain festival obor Komite Olimpiade Indonesia juga mengadakan Fun Run di dua kota utama perhelatan Asian Games 2018, yakni Jakarta dan Palembang, untuk mendemamkan pesta olahraga terbesar se-Asia tersebut di Indonesia.