Biasanya Berkoar-koar, Melanie Subono Mendadak Bungkam Soal Kasus Ferdy Sambo: Kayak Nonton Sinetron 22 Season

ERA.id - Artis sekaligus aktivis Melanie Subono kerap dikenal sebagai sosok yang blak-blakan dan tak takut menyuarakan opininya di media sosial. Namun, kini ia mendadak bungkam ketika kasus Ferdy Sambo tengah menjadi viral dan diperbincangkan.

Melalui akun Instagram-nya, cucu B.J. Habibie ini mengaku banyak rekan-rekan media yang heran dirinya tak berpendapat soal kasus Ferdy Sambo.

"Dear teman-teman media yang hari ini minta pendapat gue dan nanya kenapa gue enggak bersuara, nah ini jawaban gue," tulisnya.

Unggahan Melanie Subono  (Foto: Instagram/@melaniesubono) 

Melanie Subono membeberkan dua alasan mengapa dirinya ogah mengomentari kasus Ferdy Sambo. Ia melihat kasus Ferdy Sambo bak sinetron dengan banyak musim dan episode.

"Siapa yang mulai berasa kayak nonton sinetron 200 season masing masing 100 episode tapi skenario nya udah kepanjangan gitu deh?," katanya.

Tak hanya itu, Melanie Subono tak setuju jika tujuan kasus Ferdy Sambo untuk mengembalikan citra dan kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian.

"Dan kedua, kan katanya ini semua buat mengembalikan kepercayakan rakyat," ungkapnya.

"Menurut gue rakyat akan kembali kepercayaannya kalau tidak dibawa muter muter dan kalau KASUS RAKYAT JELATA JUGA SE SERIUS INI DIUSUT nya," lanjutnya.

Unggahan itu mendapatkan respon dari kalangan selebriti hingga netizen. Mereka setuju dengan pernyataan dari Melanie Subono.

"Setuju banged," tulis Bayu Oktara

"Sepakad," ungkap Ine Febriyanti

"Setuju capek lihatnya dan enggak jelas," kata akun @uniev****

"Betul banget kak Mel, ingat Sinetron Tersanjung jaman bahela nontonnya sampai puyeng enggak kelar-kelar," lanjut akun @emybla****