Seorang Warga Tangerang Luka Parah Diserang Monyet Peliharaannya

ERA.id - Nur, warga Desa Cikande, Kabupaten Tangerang, diserang dua ekor monyet peliharaannya. Akibatnya, Nur terluka parah dan tubuhnya harus menerima 56 jahitan.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang, Abdul Munir mengatakan, peristiwa itu terjadi saat pemilik hendak memberi makan dan membersihkan kandang monyet di rumahnya, pada Minggu (11/9/2022) sore.

Lanjut Munir, di dalam kandang ada 6 ekor monyet di antaranya indukan satu ekor jantan dan dua betina, serta tiga ekor anak, tiba-tiba saja dua ekor indukan keluar kandang dan menyerang korban.

"Bapak Nur harus dilarikan ke klinik terdekat untuk mendapatkan 48 jahitan di kaki dan 8 jahitan di tangan, akibat serangan monyetnya," ucap Munir, Rabu (14/9/2022).

Munir menyebutkan, kedua ekor monyet kemudian melarikan diri ke atap rumah korban, lalu pada Minggu malam, korban langsung melaporkan hal itu ke BPBD Kabupaten Tangerang.

"Setelah mendapat laporan kami tugaskan pasukan yang bertugas di Pos Damkar Cisoka ke lokasi untuk melakukan penanganan awal," jelas Munir.

Saat proses evakuasi, posisi monyet yang lepas berada di atap rumah menyulitkan petugas. Selain itu juga karena keterbatasan alat dan juga keadaan gelap gulita.

"Karena itu kami berkoordinasi dengan BKSDA (Balai Konservasi Sumber Daya Alam) Jakarta," terang Munir.

Akhirnya pada Senin (12/9/2022), sekira pukul 12.45 WIB, Tim BKSDA DKI Jakarta datang ke lokasi dan berhasil evakuasi dua ekor monyet dengan senapan bius.

"Evakuasi ini tidak melukai monyet hanya membius saja, setelah satu jam terkena bius monyet kembali normal. Lalu diserahterimakan oleh pemilik ke pihak BKSDA," jelasnya.