Posting Benada Kebencian Teradap Yahudi, Akun Kanye West Diblokir Instagram dan Twitter

ERA.id - Akun Instagram dan Twitter Kanye West diblokir sementara, karena memposting soal antisemitisme atau kebencian terhadap orang Yahudi.

Dilansir dari Reuters, Senin (10/10), Kanye West posting di Instagramnya, dia menuduh seorang musisi dikuasai oleh "orang-orang Yahudi". Unggahan tersebut langsung dihapus oleh pihak Instagram, hari Jumat, (7/10/2022).

Dikutip dari NME, pihak Meta mengatakan, Kanye West dilarang memposting dan kontennya telah dihapus oleh moderator, karena melanggar aturan dan pedoman di Instagram.

Melihat hal itu, Kanye West beralih menggunakan Twitter.

“Kalian bermain-main denganku dan mencoba menolak siapa pun yang menentang agenda kalian," tulis Kanye West di Twitter.

Kanye juga menambahkan, dia bukanlah penganut antisemitisme. Kanye juga mengutarakan, postingannya bukan kebencian terhadap orang Yahudi.

Twitter segera menghapus konten Kanye West, dan mengunci akunnya, Minggu (9/10/2022). Alasannya karena melanggar kebijakan dari Twitter.

Kanye West lalu mengunggah foto lawas dirinya dengan Mark Zuckerberg, sedang berkaraoke bersama.

"Lihat ini Mark, bagaimana kamu menendangku dari instagram, dulu kamu adalah sahabatku," tulis Kanye West.

Elon Musk mengomentari soal postingan Kanye West dengan sang CEO Meta Platforms.

"Selamat datang kembali ke Twitter, kawanku!," tulis Elon Musk.