Heru Budi Datangi Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Bahas Apa?

ERA.id - Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono mendatangi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (12/10/2022).

Heru sendiri adalah Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta yang sebentar lagi akan menggantikan Anies.

Kabarnya, Heru datang ke Balai Kota DKI Jakarta sekitar pukul 12.00 WIB. Saat itu, dia memasuki Balai Kota DKI Jakarta melalui Pendopo Balai Kota DKI.

Setibanya di sana, Heru dan Anies bertemu secara tertutup. Belum diketahui apa yang dibahas mereka berdua di dalam.

"Siang hari ini alhamdulillah kami dapat kehormatan, kami mengundang Bapak Pj Gubernur terpilih Bapak Heru Budi Hartono untuk kita silaturahmi. Ngobrol dan ini bagian dari sebuah proses penjaminan agar pemerintahan berjalan dengan baik," kata Anies kepada wartawan.

Anies menambahkan dirinya menyampaikan hal-hal apa saja yang sudah dan belum dikerjakan selama menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

"Jadi pertemuan pada siang hari ini adalah silaturahmi kemudian juga menceritakan hal apa yang dikerjakan. Dan kita di Jakarta menyambut sekali, karena Pak Heru adalah orang yang tumbuh berkembang di Jakarta kariernya. Tahu persis apa yang menjadi tantangan, tahu persis situasi Jakarta, jadi kita bersyukur yang akan menjadi Pj gubernur adalah beliau," ucapnya.

Di tempat yang sama, Heru mengatakan dirinya dan Anies hanya makan siang bersama sambil berdiskusi

"Ada sebuah kalimat, kalau Pak Gubernur membuat program, jangan lihat siapa yang membuat program, tapi program itu untuk siapa. Kan untuk masyarakat, ya ngapain diragukan lagi," ujar Heru.