Tim SAR Berhasil Temukan Pria Terseret Arus Kali Cimanceuri Tangerang di Tumpukan Sampah

ERA.id - Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban terseret arus di Kali Cimanceuri, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, dalam keadaan meninggal.

Samlani (70) ditemukan radius 2 kilometer dari posisi pertama hilangnya korban pada Jum'at (18/11/2022) kemarin.

"Korban Samlani akhirnya kita temukan pada pukul 15.05 WIB, dengan radius 2 kilometer dari lokasi kejadian," ujar Kepala Kantor SAR Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC), Fazzli saat dikonfirmasi, Minggu (20/11/2022).

Fazzli mengatakan, pihaknya berhasil menemukan korban setelah menyisir sepanjang aliran Kali Cimanceuri menggunakan perahu karet.

"Posisi korban yang diketemukan di sekitar tumpukan sampah yang ada di Kali Cimanceuri," ucap dia.

Fazzli menjelaskan, upaya pencarian korban melibatkan puluhan personil SAR gabungan, dengan membagi area pencarian menjadi dua. Tim pertama melakukan penyisiran menggunakan rubber boat di sepanjang aliran Kali Cimanceuri hingga muara.

"Dan tim kedua melakukan penyisiran secara visual melalui jalur darat di sepanjang bantaran kali hingga radius lima kilometer," jelasnya.

Sebelumnya, pria paruh baya tenggelam di Kali Cimanceri, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang. Korban tenggelam saat sedang mandi di kali tersebut karena terseret derasnya arus.

"Korban bernama Samlawi, 70, sedang mandi di kali tersebut dan tiba-tiba menghilang diduga terseret arus kali tersebut," ujar Kepala Kantor SAR Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) Fazzli, Kamis (17/11/2022) kemarin.

Fazzli menyebutkan, berdasarkan keterangan keluarga, korban pernah tiga kali terseret arus di kali yang sama dan berhasil ditemukan.

Namun, kali ini setelah dicari oleh warga sekitar korban belum juga ditemukan, hingga akhirnya keluarga melapor ke Polsek Kronjo dan meneruskannya kepada Kantor SAR Jakarta.