Suruh Anaknya Cari Duit, Pinkan Mambo Merasa Sekolah Tak Penting, Netizen: ODGJ Sekarang Diwawancara
ERA.id - Belakangan ini, penyanyi Pinkan Mambo jadi perbincangan publik. Ia memang selalu menyita perhatian karena kontroversinya. Kali ini, mantan personil Duo Ratu ini aji mumpung mengorbitkan putrinya Michelle Ashley menjadi penyanyi.
Pelantun lagu "Kekasih Yang Tak Dianggap" ini sudah kembali tenar. Momen ini dimanfaatkan Pinkan Mambo untuk mengorbitkan putrinya menjadi penyanyi.
"Mami kan ini kebetulan lagi viral kemarin. Terus akhirnya ya udah kita orbitin aja," kata Pinkan Mambo, dikutip dari akun gosip Instagram @lambegosiip.
Ibu anak lima ini merasa sekolah tak penting. Pinkan Mambo merasa putrinya lebih baik mencari uang ketimbang melanjutkan pendidikannya. Menurutnya, putrinya harus bekerja supaya tumbuh rasa percaya.
"Hari ini mah nggak butuh sekolah," kata Pinkan Mambo.
"Maksudnya tetap sekolah. Tapi, yang penting tuh menurut aku cari duit gitu biar dia bisa rasa pedenya keluar," lanjutnya.
Sebagai host, Ruben Onsu merasa tak sependapat dengan perempuan berusia 41 tahun ini. Menurutnya, pendidikan sangat penting bagi anak-anak seumuran Michelle.
"Bukannya pendidikan itu juga untuk anak seusia gini kan masih penting?," tanya Ruben Onsu.
Mendengar hal itu, Pinkan Mambo hanya ingin Michelle lebih produktif dan bisa bekerja.
"Pinkan kepengen Michelle ini lebih produktif. Lebih pintar mencari duit," kata Pinkan Mambo.
Potongan video itu dibanjiri respon netizen. Mereka ramai-ramai menghujat Pinkan Mambo. Ada pun yang menganggap Pinkan Mambo sebagai orang dalam gangguan jiwa (ODGJ).
"Kemarin bilang omset 50 perusahaan perbulan Rp50M. Sekarang nyuruh anak cari duit mau diorbitin. ODGJ sekarang juga diwawancara artis," komentar akun @kcx****
"Mbak Pinkan ni kayaknya lagi sakit mental deh, kayaknya harus berobat dulu. Kasihan kalo dia diundang-undang gini malah jawabanya akan makin ngelantur. Ini mirip adekku dulu soale apa se namae itu sakite lupa aku. Kasihan anaknya lho ini disebelahnya jadi kayak malu gitu sama jawaban ibuknya," tulis akun @tutikitu****
"Halu tingkat tinggi. Udah mulai stres tingkat dewa. Kemarin aja nangis-nangis karena mesti banting tulang buat makan and sampe jual barang-barang untuk ngidupin anak. Sudahlah, ini trik marketing buat pansos sudahlah." lanjut akun @cana_s*****