Jalan Sudirman-MH Thamrin Jakarta Akan Ditutup Saat Malam Tahun Baru Mulai Pukul 18.00 WIB
ERA.id - Dinas Perhubungan DKI Jakarta mengeluarkan kebijakan untuk menutup Jalan Sudirman-Jalan Thamrin, Jakarta Pusat, dari kendaraan bermotor secara bertahap mulai pukul 18.00 WIB saat malam tahun baru, Sabtu (31/12).
“Kami akan berlakukan pada Sabtu 31 Desember mulai pukul 20.00 WIB namun secara bertahap mulai 18.00 WIB,” kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Syafrin Liputo di Jakarta, Kamis (22/12/2022).
Penutupan jalan strategis itu dari kendaraan bermotor atau car free night tersebut dijadwalkan akan berlangsung hingga Minggu (1/1/2023) pukul 02.00 WIB.
Penutupan jalan itu dilakukan agar memberikan keleluasaan bagi masyarakat menikmati suasana kawasan Sudirman-Thamrin saat malam tahun baru.
Ia mengimbau masyarakat menggunakan angkutan umum apabila ingin berkunjung di kawasan tersebut karena MRT Jakarta tetap beroperasi hingga pukul 02.00 WIB pada Minggu (1/1) dan TransJakarta masih beroperasi 24 jam.
Nantinya, pihaknya akan melakukan penyesuaian rute untuk jalur di Jalan Sudirman-Thamrin atau koridor I Blok M-Kota apabila terjadi kepadatan masyarakat.
Nantinya di kawasan itu ada beberapa panggung musik yang didirikan untuk menghibur masyarakat.
Meski begitu, Dinas Perhubungan DKI memetakan ada 40 gedung untuk alternatif untuk parkir warga yang membawa kendaraan pribadi namun ingin ke Jalan Sudirman-Thamrin.
Namun, perayaan malam tahun baru di Jakarta Pusat dipusatkan di Thamrin 10 yang berada di dalam kawasan Jalan Thamrin-Sudirman.
Selain di Thamrin 10, ada enam lokasi lain perayaan malam tahun baru yakni di Old Shanghai di Cakung, Jakarta Timur, Setu Babakan di Jakarta Selatan, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) di Jakarta Timur dan masing-masing kantor wali kota Jakarta Barat dan Jakarta Utara, serta di Pulau Untung Jawa di Kepulauan Seribu. (Ant)