Tak Dikenali Warga sebagai Istri Bupati Kendal, Chaca Frederica: Saya Malah Senang
ERA.id - Artis sekaligus istri Bupati Kendal, Chaca Frederica, mengalami kejadian unik saat memberi bantuan untuk warga yang terdampak banjir. Chaca tidak dikenali oleh warganya sendiri sebagai istri dari Bupati Kendal, Dico Ganindito.
Kejadian ini tertangkap kamera dan dibagikan oleh Chaca lewat Instagram pribadinya. Dalam video itu, Chaca terlihat memakai sepatu boot setinggi lutut sambil memberikan bantuan untuk warga.
“Kebanjiran masih bisa masak? Alhamdulillah, tetap semangat ya. Bantuan sedikit ya,” kata Cacha kepada salah satu warga.
Warga yang rumahnya dilanda banjir pun menjawab dengan anggukan kepala. Lalu, wanita 33 tahun itu pun memberikan bantuan yang dibungkus dengan plastik berwarna hitam.
Akan tetapi warga yang menerima bantuan tersebut tidak mengenali Chaca sebagai istri dari Bupati Kendal. Warga tersebut justru menanyakan dari mana asal bantuan itu diberikan.
“Dari mana mbak?” tanya warga.
Mendengar jawaban tersebut, wajah Chaca pun memerah dan berusaha menahan tawa. Ia terkejut dirinya tidak dikenali oleh warga sebagai istri Bupati Kendal.
Begitu pun dengan warga lain yang ikut tertawa mendengar ucapan tersebut. Namun akhirnya warga tersebut diberi tahu bahwa yang memberi sumbangan adalah istri Bupati Kendal.
“Ini ibu Bupati. Ibu Chaca,” ucap warga yang lain.
Sang pemilik rumah yang mengaku tidak mengenal Chaca pun tersipu malu. Ia menyebut wajah Chaca berbeda dari foto yang selama ini dilihat.
Akan tetapi Chaca justru mengaku senang tidak dikenali oleh warganya sendiri. Chaca mengatakan bahwa dia bisa dengan bebas pergi ke mana pun bila tidak dikenali oleh warganya.
“Saya lebih senang gitu. Biarin aja kayak orang biasa aja jadi saya kemana-mana enak, gampang gitu,” ucap Chaca.
Unggahan tersebut pun langsung menuai beragam respon dari netizen. Mereka mengaku terhibur melihat Chaca yang tidak dikenali oleh warganya sendiri.
“Sampe aku ulang2, kocak. Masyaa Allah Tabarakallah ibu bupati yg 1 iniiii,” kata @atty_yourmitsubushi****.
“MasyaAllah yaiya pangling, g ky ibu bupati malah ky mahasiswa Yg lgaktif kegiatan sosial… merakyat bgt,” ujar @senty****.
“Wah tandanya ibu Bupati harus sering turun ke bawah biar gk ada lagi yg gk tau,” papar @adibima****.