Gendernya Kerap Dipermasalahkan, Bunda Corla Bandingkan Budaya Jerman dan Indonesia: Itu Bisa Dituntut!
ERA.id - Bunda Corla menanggapi tentang gendernya atau jenis kelamin yang belakangan kerap dipermasalahkan. Bunda Corla mengatakan bahwa gender merupakan privasi setiap orang, yang jika dipermasalahkan bisa dituntut.
"Itu bisa dituntut ke pengadilan. Kenapa? Karena urusan gender itu urusan orang. Jadi nggak boleh sebenarnya, apalagi bongkar-bongkar harus tahu siapa dia. Di Jerman nggak boleh kayak gitu, itu privasi, sebagai orang pintar harus paham itu semua," ujar Bunda Corla di siaran langsung terbarunya yang diunggah @rumpi_gosip, Jumat (27/1/2023).
Menurut Bunda Corla, apa pun gender-nya merupakan urusan pribadi. Ia menyebut orang yang sibuk mempermasalahkan gender adalah orang yang terlalu mau tahu dan tidak kurang kerjaan.
"Mau dia gendernya apa itu urusannya. Itu karena terlalu julid, terlalu sok mau tahu, terlalu sibuk ngurusin orang karena nganggur nggak punya kerjaan," tuturnya.
Tak hanya itu, Bunda Corla juga menyinggung mengenai hak asasinya di luar negeri sangat dihargai dan tentang gender-nya tidak pernah dipermasalahkan. Ia pun merasa heran dengan Indonesia yang merupakan negaranya sendiri malah menyerang dan mempermasalahkan gender-nya.
"Orang Indonesia diusik sendiri, di luar negeri saja bunda dihormati, walaupun orang Indonesia dihargai hak asasi bunda. Masa gue pulang ke negara gue sendiri, gue diinjak-injak. Hak asasi orang diurusin, gender orang diurusin, emang nggak punya gender," ucapnya.
Lebih lanjut, Bunda Corla tak ambil pusing soal gender, karena para penggemarnya juga tak memedulikan hal tersebut. Ia hanya akan fokus membuat konten untuk menghibur para penggemarnya.
"Gue nggak peduli ya dengan gender gue. Tujuannya apa ngurusin? Anak-anak gue se-nusantara itu nggak penting siapa gue, gender gue, yang penting gue menghibur. Nah lu sibuk-sibuk dengan gender gue, emang nggak punya gender lu?" pungkas Bunda Corla.
Sementara itu, gender Bunda Corla memang belakangan kerap dipermasalahkan di antaranya oleh Nikita Mirzani dan Farhat Abbas. Farhat Abbas bahkan berniat untuk membuktikan gender Bunda Corla yang sebenarnya.