Ngaku Tak Masalah Sering Dibohongi dan Dikhianati, Prabowo: Yang Penting Saya Tak Bohong dan Berkhianat

ERA.id - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengaku tak masalah kerap menjadi pembicaraan, lantaran dirinya dianggap sering dibohongi dan dikhianati.

Hal itu disampaikan dalam pidatonya di HUT ke-15 Partai Gerindra di Kantor DPP Partai Gerindra, Ragunan, Jakarta Selatan, Senin (6/2/2023).

"Ada yang mengatakan, 'Prabowo sering dibohongi', 'Prabowo sering dikhianati', tidak ada masalah. Yang penting adalah Prabowo tidak bohong dan tidak berkhianat," tegasnya.

Dia meminta para kader Partai Gerindra untuk memberi contoh sikap negarawan dan ksatria. Partainya harus mampu menjalankan politk yang benar, bukan menipu.

"Ada yang mengatakan politik itu kotor, silahkan. Kita memilih politik yang bersih, politik yang lurus," ucapnya.

Menteri Pertahanan itu mendorong agar para kader partainya tetap berkiprah di dunia politik melalui jalur yang benar. Hal itu semata-mata untuk kesejahteraan masyarakat.

"Kita jalankan keyakinan kita, kita jalankan cita-cita kita. Kita ingin Indonesia itu lebih baik, kita ingin ada keadilan dan kemakmuran di republik kita. Itu cita-cita Partai Gerindra," tegasnya.