Megawati dan Jusuf Kalla Temani Prabowo Tonton Silat Asian Games
Tokoh yang hadir di antaranya, Presiden kelima Megawati Soekarnoputri, Wakil Presiden Jusuf Kalla, dan Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, serta Menteri PAN-RB Syafruddin. Mereka datang belakangan menemani Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Prabowo Subianto.
Baca Juga : Prabowo Kalungkan Medali Emas Pesilat Asian Games 2018
Terpisah, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, setelah mendukung cabang olahraga bulu tangkis, Megawati juga ramaikan duel pecak silat Asian Games. Menurut dia, pencak silat adalah otentik dan berkepribadian Indonesia.
"Ibu Megawati Soekarnoputri sangat tertarik untuk hadir menyaksikan adu pencak silat. Beliau menaruh perhatian besar terhadap olah raga yang begitu otentik dan sarat dengan tradisi kebudayaan Indonesia tersebut. Seperti halnya Bulutangkis, unsur kelincahan, strategi, dan pentingnya sinkronisasi gerak, menjadi ciri yang tidak jauh beda dengan pencak silat," katanya, melalui keternagan tertulis, di Jakarta, Rabu (29/8/2018).
"Ibu Megawati sering mengatakan bahwa pencak silat ini nampaknya lembut, namun mampu menampilkan kekuatan tersembunyi yang begitu indah dan secara tiba-tiba langsung menyerang basis pertahanan lawan," lanjutnya.
Baca Juga : Sukses Asian Games, Prabowo Targetkan Pencak Silat Tembus Olimpiade
Dia menambahkan, pencak silat semakin terkenal. Beberapa film Hollywood bahkan sudah menampillan atraksi dan unsur pencak silat Indonesia. Kemudian, di bidang pertahanan, Kopassus juga membekali unit khususnya dengan kemampuan pencak silat yang dikenal hebat di dalam memadukan kekuatan batin dan olah kanuragan tersebut.
"Inilah yang makin membanggakan kita. PDI Perjuangan sangat respek dan memberikan apresiasi tinggi atas kontribusi Pencak Silat sebagai pendulang medali emas Indonesia," lanjutnya.
Di samping itu, Hasto berharap, Indonesia bisa menjadi pusat pengembangan Pencak Silat dunia. Katanya, jurus-jurus hebat yang dikembangkan atas dasar karakter hewan dan kelekatan dengan kebudayaan Indonesia menjadikan Pencak Silat sebagai persemaian rahmat kekuatan Ilahi dalam fisik manusia yang diekspresikan dalam berbagai jurus yang sungguh memesona.
"Jayalah Olahraga Indonesia," tuturnya.