Kemarin Dewan Kolonel, Sekarang Muncul Fans Club Puan di DPR

ERA.id - Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Masionton Pasaribu memastikan, Dewan Kolonel yang sempat ramai disebut sebagai suksesor pencalonan Puan Maharani di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Adapun dewan kolonel dibentuk oleh sejumlah anggota Fraksi PDIP di DPR RI.

"Oh enggak ada itu (Dewan Kolonel). Ya kalau kami kan kumpul-kumpul karena akar PDI Perjuangan ini guyub. Jadi kami guyub baik di fraksi maupun di partai," kata Masinton di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (16/2/2023).

Namun dia tak menampik bahwa mantan pembentuk Dewan Kolonel masih sering berkumpul. Hanya saja mereka menamakan diri sebagai Fans Club Puan.

"Ya kami kan fans clubnya Mbak Puan," kata Masinton sembari tertawa.

Menurutnya, Fans Club Puan ini tak lagi mendorong pencalonan putri kandung Megawati Soekarnoputri sebagai presiden untuk diusung PDI Perjuangan pada Pilpres 2024 mendatang.

Melainkan untuk mendukung tugas-tugas Puan sebagai ketua DPR RI. Dia menekankan, tugas mereka hanya sebatas di parlemen saja, tak lagi mencampuri keputusan partai.

"Ya banyak hal lah ya, terutama mensupport tugas-tugas beliau sebagai Ketua DPR RI. Kami kan anggota Fraksi PDIP di DPR RI, makanya disupport," kata Masinton.

Terkait dengan calon presiden yang akan diusung PDIP, Masinton menegaskan bahwa seluruh kader termasuk anggota fraksi di DPR RI akan tegak lurus terhadap keputusan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Kalau masalah calon (presiden), kami tunggu keputusan ibu ketum. Ketika ibu putuskan A, maka kami tegak lurus dan loyal," pungkasnya.