Seminggu Lagi, Catat Jadwal dan Syarat Penukaran Tiket Konser BLACKPINK di Jakarta
ERA.id - Tak terasa konser BLACKPINK di Gelora Bung Karno, Jakarta, akan segera tiba. Jelang hari konser yang bertajuk BORN PINK itu, pihak promotor, iME Indonesia telah merilis jadwal penukaran tiket konser.
Penukaran tiket dibuka mulai Sabtu 4 Maret 2023 hingga hari konser tiba. Penukaran tiket dilakukan di parkir selatan Gelora Bung Karno, mulai pukul 10.00 WIB hingga 19.00 WIB.
Perlu diketahui, penukaran tiket ini berlaku bagi para penonton yang melakukan pembelian melalui situs resmi pembelian yakni Tiket.com. Pihak promotor tidak bertanggung jawab atas penipuan atau tiket palsu.
Para pembeli tiket diharapkan membawa e-voucher yang sudah dicetak saat akan penukaran tiket. Perlu juga membawa identitas asli sesuai dengan yang disematkan saat membeli tiket.
"Harap membawa voucher yang sudah dicetak. KTP/Paspor/SIM/Kartu Pelajar yang masih berlaku (nama harus sesuai dengan yang ada di e-voucher)," bunyi pernyataan promotor.
Jika penukaran tiket diwakilkan, maka harus menggunakan surat kuasa yang bermaterai Rp10 ribu. Surat kuasa tersebut harus ditandatangani oleh orang yang diwakili.
Selain itu, bagi para pemenang Sound Check seperti tiket kategori VIP juga harus melakukan penukaran tiket sesuai dengan identitas aslinya. Promotor meminta para pemegang tiket untuk mencetak e-voucher lebih agar bisa ditukarkan untuk pengambilan tiket Sound Check.
Lalu, proses Sound Check sendiri akan dimulai pukul 16:00 WIB untuk hari pertama dan pukul 15:30 WIB untuk hari kedua. Sementara untuk antrian Sound Check dimulai pukul 14:30 WIB hari pertama dan 14:00 WIB hari kedua.
"Antrian paling lambat untuk Sound Check: Day1 = 14:30 WIB, Day2 = 14:00 WIB. Orang yang terlambat mengantre TIDAK dapat menghadiri Sound Check. Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya," tegas promotor.
Sementara itu, konser BLACKPINK akan digelar selama dua hari di Stadion Utama Gelora Bung Karno, yakni pada 11 dan 12 Maret 2023 mendatang.