Rhoma Irama Ditegur Kru Deep Purple, Promotor: Cuma Miskomunikasi, Biarin Saja
ERA.id - Setelah konser Deep Purple di Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta Jumat (10/3/2023) berjalan lancar, warganet dihebohkan dengan potongan video saat penampilan Raja Dangdut Rhoma Irama. Raja dangdut ini dianggap memainkan lagu Deep Purple yang berjudul Smoke on The Water tanpa izin.
Dalam unggahan di Twitter oleh akun @swetermerah, menampilkan sebuah video saat Rhoma Irama dan Soneta memainkan intro Smoke on The Water. Kemudian ada kru dari Deep Purple yang naik ke atas panggung dan menghentikan permainan musik Rhoma dan Soneta. Unggahan ini juga diberi caption ”Indonesia diajarkan bagaimana pentingnya nilai hak kekayaan intelektual oleh Deep Purple kemaren..”.
Saat dikonfirmasi ke Promotor, Founder Rajawali Indonesia Anas Syahrul Alimi menegaskan bahwa peristiwa tersebut hanya miskomunikasi saja. Sebab ia sudah menjalin komunikasi dengan Deep Purple terkait hal tersebut.
”Enggak, memang gini. Dipikirnya mereka (Deep Purple), dibawakan full. Tapi ternyata hanya 5-10 second yang dibawakan Soneta. Hanya ice breaking aja kalau itu. Setelah dijelaskan mereka ooo oke (mengerti),” katanya.
Anas mengakui jika ada permintaan dari Deep Purple untuk tidak membawakan lagunya sebelum mereka tampil. ”Dan Bang Haji hanya membawakan 5-10 detik saja, dan memang begitu. Kami sudah sounding sebelumnya, tapi mereka notice-nya kalau dibawain full. Setelah dijelaskan mereka baru paham,” katanya.
Ia tidak tahu secara detail terkait naiknya kru Deep Purple ke atas panggung untuk mengingatkan Soneta. Namun Anas sendiri menegaskan dirinya telah berkomunikasi secara langsung dengan para personel Deep Purple terkait hal ini.
”Bisa jadi (miskomunikasi antara personel Deep Purple dengan kru). Saya sendiri yang nemuin dan menjelaskan ke Deep Purple, bahwa this is only ice breaking five or ten second. Dia baru paham, baru ngeh,” ucapnya.
Sementara saat ditanya unggahan video yang terlanjur viral, Anas enggan mempersoalkannya. Ia juga tidak akan mengambil langkah apapun dengan viralnya kejadian ini.
”Biasa saja, show tetap berlanjut. Soneta juga nggak masalah. Biarin aja, nanti ilang sendiri. Lumayan ini akan dibicarakan terus selama sebulan,” ujarnya.
Ia juga menegaskan bahwa penampilan Rhoma Irama dan Soneta di Konser Deep Purple World Tour 2023 kemarin tidak terkait copy right sama sekali. Soneta juga tidak berniat membawakan lagu Deep Purple secara full secara full di konser tersebut.
”Bisa dikonfirmasi sendiri ke Bang Haji. Silahkan dikonfirmasi,” ujarnya.