FIFA Resmi Batalkan Drawing Piala Dunia U-20 di Bali
ERA.id - Drawing Piala Dunia U-20 yang rencananya akan diselenggarakan di Bali pada 31 Maret nanti resmi dibatalkan oleh Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) imbas dari penolakan tuan rumah atas keikutsertaan tim nasional (timnas) Israel.
Hal ini disampaikan oleh anggota Exco Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Arya Sinulingga, dalam konferensi pers hari ini, Minggu (26/3/2023) di GBK Arena ditemani Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang juga merupakan Ketua Panitia Lokal (LOC) Piala Dunia U-20 2023.
"Kemarin FIFA telah menyampaikan lewat LOC bahwa drawing Piala Dunia U-20 yang seharusnya dilakukan di Bali dibatalkan. Meski belum dikirimi surat-surat resmi, tapi pesannya sudah jelas tentang itu," kata Arya.
Ia menyampaikan keputusan itu diambil FIFA terkait penolakan pemerintah provinsi (pemprov) Bali atas keikutsertaan timnas Israel dalam ajang tersebut.
"Dengan penolakan tersebut, jadi wajar kalau FIFA melihat akhirnya ini harus dibatalkan. Mengenai kapan waktu drawing dan di mana? Kami masih belum dapat konfirmasi dari FIFA," lanjutnya.
Sebelumnya, Gubernur Bali I Wayan Koster menyurati PSSI dan menolak kedatangan timnas Israel ke Pulau Dewata. Padahal, undian tidak bisa digelar tanpa keikutsertaan seluruh peserta yang ditetapkan FIFA.
Saat ini, menurut Arya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir sedang menjalin komunikasi dengan kementerian luar negeri dan kementerian olahraga Republik Indonesia untuk membahas solusi terhadap keputusan FIFA tersebut.
"Ketua Umum PSSI akan melaporkan kepada Pak Presiden Pak Jokowi proses ini dan mencari solusi yang terbaik untuk menyelamtkan sepak bola Indonesia yang kita cinta," ucap Arya. "Kami berharap dan memohon kepada pencinta sepak bola Indonesia untuk tetap tenang. Kami akan terus mencoba cari solusi dan bicara dengan FIFA dalam waktu dekat."