Ngaku Punya Gangguan Kecemasan dan OCD, Olla Ramlan Sampai Berobat ke Psikiater
ERA.id - Olla Ramlan mengungkap bahwa dirinya memiliki gangguan kecemasan. Tak hanya itu, ia juga mengidap penyakit obsessive compulsive disorder atau OCD.
Hal ini diungkap Olla Ramlan saat tampil di YouTube Melaney Ricardo. Ia awalnya berbicara tentang alasannya bercerai untuk kedua kalinya, hingga menyinggung soal kebahagiaannya sendiri.
"Selain mikirin anak-anak, kita harus mikirin diri sendiri. Karena kalau kita nggak bahagia, gimana aku bisa kerja," tutur Olla Ramlan.
Olla mengatakan bahwa orang lain mungkin melihat hidupnya normal dan bahagia. Padahal, faktanya tidak demikian, bahkan orang terdekatnya selalu mengkhawatirkan dirinya.
"Orang lain sih ngelihat gue normal-normal saja. Tapi kalau orang yang dekat sama aku itu, dari mata aku langsung nyamperin, pasti meluk aku," katanya.
Kemudian, Olla Ramlan menyinggung soal gangguan kecemasan dan OCD yang diidapnya, yang bahkan membuatnya berkonsultasi ke psikiater. Ia juga mengungkap komitmennya saat ini untuk hidup bahagia bersama orang di sekitarnya.
"Aku punya masalah kecemasan berlebihan, aku OCD. Karena masalah kecemasan saya, masalah OCD saya, itu sampai ke psikiater. Aku cuma bahagia saja, bahagia lahir batin," imbuhnya.
"Cita-cita aku adalah membahagiakan anak-anakku, orang di sampingku even suster, driver siapa pun, semuanya," pungkas Olla Ramlan.