Seolah Sosoknya Ada, Kahitna Hadirkan Standing Mic Carlo Saba di Tengah Konser Perdana Tanpa Mendiang
ERA.id - Kahitna untuk pertama kalinya manggung tanpa mendiang Carlo Saba. Vokalis band yang baru saja meninggal dunia pada 19 April 2023. Kahitna tampil di koser bertajuk Billion Yovie Widianto Song Concert, Rabu (3/5/2023) di Jakarta Convetion Centre (JCC).
Muncul di tengah konser, Hedi Yunus dan kawan-kawan membuka penampilan mereka dengan lagu “Biar Cinta”. Berhasil menyelesaikan lagu hingga selesai para personel Kahitna mengaku lega.
“Satu lagu selesai,” ujar Mario.
Hal itu diungkap sebagai curahan hatinya yang merasa sulit tampil untuk pertama kalinya hanya berdelapan, di mana sebelumnya Kahitna tampil lengkap bersembilan bersma Carlo Saba.
Selanjutnya suasana haru mewarnai konser saat pemutaran video kenangan bersma Carlo Saba. Kebersamaan dalam suka dan duka selama 37 tahun pun terkenang. Hedi Yunus dan Mario beberapa kali berpelukan dan menangis.
Lagu kedua suasana makin tak menentu. Lagu up beat “Setahun Kemarin” yang merupakan ciptaan Carlo Saba dibawakan dengan riang namun juga terselip kesedihan.
Di lagu ini, Kahitna menghadirkan standing mic berserta mic yang biasa dipakai Carlo kemana pun ia bernyanyi. Formasi tak berubah standing mic berdiri di tengah.
“Ini mic-nya punya Carlo ya,” kata Hedi Yunus.
Sepanjang lagu beberapa kali para personel terlihat mengusap air mata. Termasuk sang leader Yovie Widianto.
“Yang menghiasi Kahitna ada suaranya Carlo dan ini saya merasa ada yang hilang,” ungkap Yovie.