Cak Imin Minat Jadi Cawapres, Gerindra: Monggo Disampaikan Kepada Pak Prabowo

ERA.id - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berminat menjadi calon wakil presiden (cawapres) untuk mendampingi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Keinginan itu juga sudah diutarakan kepada Presiden Joko Widodo.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, sebaiknya Cak Imin menyampaikan hal tersebut secara langsung kepada Prabowo.

"Apa yang disampaikan Pak Muhaimin itu ya monggo disampaikan juga berdua kepada Pak Prabowo," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (24/5/2023).

"Di media disampaikan bahwa Pak Muhaimin bersedia menjadi cawapresnya Pak Prabowo, tentunya dalam pembicaraan itu mungkin perlu dilakukan pembicaraan-pembicraan untuk memasukan usulan itu," imbuhnya.

Dasco mengatakan, saat ini Partai Gerindra dan PKB tengah menjalin kerja sama politik untuk Pemilu 2024. Adapun terkait soal capres dan cawapres yang akan diusung, telah disepakati akan ditentukan oleh ketua umum kedua partai.

"Sudah ada kesepakatan atau kontrak kerja sama politik antara Partai Gerindra dan PKB. Di mana kemudian capres dan cawapres ditentukan oleh Pak Prabowo dan Pak Muhaimin," ucapnya.

Lebih lanjut, Wakil Ketua DPR RI itu menambahkan bahwa dalam waktu dekat bakal ada pertemuan antara Partai Gerindra dan PKB.

Selain silaturahmi rutin, rencananya pertemuan itu juga akan membahas sejumlah isu politik termasuk terkait penentuan capres dan cawapres. Mengingat waktu pendaftaran kian dekat.

"Rencana dalam pekan depan kami akan melakukan pertemuan sekaligus halalbihalal dan membicarakan beberapa hal yang pada saat ini mungkin dirasakan waktunya sudah mendesak," ujarnya.