Disambut Meriah Saat Bertemu AHY, Puan: Kaya Gimana Aja, Orang Akrab Kok!
ERA.id - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani bertemu dengan Ketua Umum Partai Demorkrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Plataran Hutan Kota Senayan, Jakarta, Minggu (18/6/2023).
Dari pantauan, Puan tiba di lokasi sekitar pukul 08:48 WIB. Dia terlihat menggunakan pakaian serba hitam setelah sebelumnya berjalan kaki dari rumah dinasnya di Jalan Denpansar, Kuningan, Jakarta menuju area Gelora Bung Karno (GBK).
Puan nampak didampingi oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Wasakjen PDIP Utut Adianto, Ketua Bappilu DPP PDIP Bambang Wuryanto dan sejumlah anggota Fraksi PDIP DPR RI seperti Kris Dayanti , Masinton Pasaribu, Diah Pitaloka, Lazarus, dan lainnya.
Sementara AHY sudah lebih dulu menunggu di Plataran dengan didampingi Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky, Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat Syarief Hasan, dan Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K. Harman.
Setibanya di Plataran, Puan disambut langsung AHY. Keduanya terlihat sempat berbincang.
"Wah Mbak Puan kuat jalan 7 km," kata AHY.
Di sela-sela obrolan ringan itu, pertemuan keduanya juga disambut meriah dari pihak PDIP maupun Demokrat, serta wartawan.
"Kayak gimana saja, orang akrab kok," kata Puan saat menanggapi keriuhan wartawan.
Sebelumnya, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, pertemuan antara Ketua DPP PDIP Puan Maharani dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan digelar dalam waktu dekat. Rencana tersebut masih terus dimatangkan.
"Semoga (pertemuan Puan dan AHY) dapat dilaksanakan dalam waktu dekat," kata Hasto dalam konferensi pers daring, Kamis (15/6).
Hasto mengatakan, dia sudah menjalin komunikasi dengan Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky untuk membahas pertemuan tersebut.
"Karena kebetulan sama-sama di fraksi PDI Perjuangan DPR RI, bersma fraksi Partai Demokrat DPR RI. Sehingga komunikasi ini dilakukan terkait dengan pertemuan Mbak Puan dan mas AHY," kata Hasto.