Dibintangi Jourdy Pranata, Film Dear Jo Angkat Cerita tentang Surrogate Mother

ERA.id - Film baru yang dibintangi oleh Jourdy Pranata akan rilis dalam waktu dekat, yang berjudul Dear Jo: Almost is Never Enough. Film ini diadaptasi dari novel berjudul Almost is Never Enough karya Sefryana Khairil.

Dear Jo: Almost is Never Enough mengangkat cerita tentang surrogate mother atau ibu pengganti. Joshua atau biasa disapa Jo (Jourdy Pranata) adalah seorang pria yang sangat mencintai istirnya Maura (Salshabila Andriani).

Namun, pernikahan mereka belum juga dikaruniai anak, hingga meminta bantuan sahabat Maura, Ella (Anggika Bolsterli) menjadi ibu pengganti. Semua berjalan lancar hingga badai mengguncang kehidupan mereka, Maura meninggal dunia karena kecelakaan.

Sang sutradara, Monty Tiwa mengatakan bahwa film ini lebih mengedepankan nilai-nilai dalam sebuah keluarga dan persahabatan. Namun, hal tersebut memang dibalut dengan kisah surrogate mother.

"Nilai-nilai yang seperti itu (keluarga) saja. Itu dibalut dengan surrogacy karena memang ya itu ada. Kita di sini mengedepankan cinta, sahabat," ujar Monty Tiwa saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, pada Rabu (2/8/2023).

Jourdy Pranata sendiri sebagai bintang utama berharap agar para penonton bisa menikmati film ini. Ia juga berharap penonton bisa mengambil nilai dan pesan dari film tersebut.

"Inilah persembahan dari kami, semoga berkenan, semoga bisa diambil hikmahnya. Pro kontra sudah biasa, tapi kita hanya menawarkan apa yang ada di belahan dunia lain. Semoga setelah nonton ini kalian semua semangat untuk memperjuangkan cinta," tutur Jourdy Pranata.

Sementara itu, film Dear Jo: Almost is Never Enough juga dibintangi oleh Widyawati, Mathias Muchus, Roy Sungkono, hingga Azkya Mahira. Film ini akan tayang di bioskop pada 10 Agustus 2023 mendatang.