Anang-Krisdayanti Nyanyi Bareng Lagu 'Cinta', Raul Lemos: Kok Mantan Dijadiin Masalah?
ERA.id - Suami Krisdayanti, Raul Lemos merespons momen istrinya berduet bersama Anang Hermansyah yang menyanyikan lagu "Cinta" dalam konser tunggal Krisdayanti bertajuk 'Semesta' di Jiexpo Convention Centre & Theater, Kemayoran, Jakarta Utara, Sabtu (5/8/2023) malam kemarin.
Raul tampak santai saja. Bahkan, ayah kandung Amora ini memuji keduanya dan menyebut sesuatu hal yang luar biasa. Sebab, keduanya sudah lama tidak berduet usai bercerai.
"Ya itu sesuatu yang luar biasa. Karena itu kan selama 13 14 tahun ya nggak terjadi sekali ini," ujar Raul Lemos, dikutip dari kanal YouTube Seleb Oncam News.
Raul Lemos awalnya tidak tahu jika Krisdayanti dan suami Ashanty akan berduet. Sebab, Krisdayanti menyusun acara tersebut dengan Erwin Gutawa.
"Aku nggak tahu (duet), karena kan KD harus menentukan untuk kolaborasi. Ada Pak Erwin kolaborasi," kata Raul Lemos.
Pengusaha asal Timor Leste ini juga tak cemburu dan tidak masalah ibunda Aurel Hermansyah ini berduet dengan Anang Hermansyah. Sebab, keduanya sudah mantan suami-istri dan memiliki pasangan masing-masing.
"Nggak masalah. Kan mantan, kok mantan dijadiin masalah?" tanya Raul Lemos.
Pria berusia 53 tahun ini mengatakan jika Krisdayanti dan dirinya memiliki anak dari pernikahan sebelumnya. Sehingga, keduanya akan menjaga keharmonisan bersama anak-anaknya.
"Kita itu berusaha untuk baik. Namanya kita punya anak semua. KD dengan Anang punya anak. Aku dengan mantan istriku punya anak. Terus kita punya anak-anak yang kebersamaan. Jadi kita harus berusaha untuk harmonis selalu. Sesuatu yang nggak bisa dihindari," jelasnya.
Raul Lemos mengungkapkan jika Konser 'Semesta' menjadi konser terakhir sang diva. Hal ini karena faktor usia dan Krisdayanti harus fokus dengan rumah tangga dan politik.
"Terakhir (konser), tidak konser lagi. Ini kan terakhir, dengan (faktor) usia, dan lain-lain," imbuhnya.
"(Faktor) usia kan. Jadi fokus ke keluarga, punya karier lain politik." lanjutnya.
Media sosial dihebohkan dengan beredarnya video Anang Hermansyah dan Krisdayanti menyanyikan lagu berjudul "Cinta". Aksi panggung mantan suami istri ini dibanjiri pujian netizen.
Tak hanya dengan Anang, sang diva juga berduet bersama kedua anaknya, Aurel Hermansyah dan Amora. Bahkan, penyanyi berusia 48 tahun ini berduet dengan menyanyikan lagu "Timang-timang". Duet tiga generasi ini berhasil mencuri perhatian.
Konser semesta menghadirkan bintang tamu spesial seperti Aurel Hermansyah, Amora Lemos, Lesti Kejora, Bunga Citra Lestari, hingga Judika. Krisdayanti telah menyiapkan 33 lagu untuk dinyanyikan dalam konser istimewanya itu.