Tinggalkan SM Entertainment Setelah 16 Tahun, Sunny SNSD: Aku Akan Melihat Diriku di Lingkungan Baru
ERA.id - Sunny SNSD memutuskan untuk meninggalkan SM Entertainment setelah 16 tahun berkarier di bawah naungan agensi tersebut. Hal ini disampaikan langsung oleh SM Entertainment, pada Selasa (8/8/2023).
“Kontrak eksklusif Sunny Girl’s Generation (SNSD) dengan kami telah berakhir. Kami mengucapkan terima kasih kepada Sunny atas kegiatannya bersama agensi dalam waktu yang lama. Kami meminta dukungan kalian untuk jalan baru yang akan dimulai Sunny,” pernyataan SM Entertainment dilansir dari Soompi.
Usai pengumuman tersebut, Sunny langsung menyapa penggemar lewat akun media sosial pribadinya. Ia mengucapkan terima kasih kepada SM Entertainment dan staf yang sudah membantunya selama ini.
“Aku ingin mengucapkan terima kasih dan salam kepada SM karena sudah membantuku yang berusia 19 tahun untuk debut bersama Girl’s Generation. Selama 16 tahun berkarier aku ingin mengucapkan terima kasih kepada manajer yang bekerja keras bersama dan musik yang bagus. Terima kasih juga untuk semua staf yang sudah membantuku,” kata Sunny SNSD.
Lebih lanjut, penyanyi bernama asli Lee Soon Kyu itu mengaku sangat senang menjadi anggota SNSD dan bertemu para penggemar. Ia mengatakan kini dirinya akan memulai perjalanan karier di lingkungan yang baru.
“Aku sangat senang untuk setiap hari bertemu para anggota dan SONE (penggemar SNSD). Sekarang aku mengumpulkan keberanian untuk melihat diriku di lingkungan baru dengan perspektif berbeda. Saya akan bergerak maju dengan citra Sunny yang energik. Aku akan melakukannya,” pungkas Sunny SNSD.
Sementara itu, meski hengkang dari SM Entertainment, Sunny akan tetap menjadi anggota dari SNSD. Ia akan tetap melakukan aktivitas grup bersama 7 member lainnya meskipun berbeda agensi.