Hottest Issue Siang, Senin 8 Oktober 2018

Jakarta, era.id - Selamat menikmati santap siang. Buat kalian yang ketinggalan berita sejak dini hari hingga siang ini, era.id akan kembali menyajikan rangkuman beberapa berita dalam fitur ter baru kami, Hottest Issue. Simak, yuk!

1. Medali Emas Kedua Indonesia

Indonesia menambah koleksi medali emas di ajang Asian Para Games 2018 melalui Suparniyati di nomor pertandingan tolak peluru, Senin (8/10). 

Suparniyati berhasil mengalahkan Nakada Hiromi dari Jepang dan rekan senegaranya, Tiwa dengan catatan lemparan sejauh 10,75 meter.

Ini merupakan emas pertama yang diraih Indonesia dari nomor tolak peluru di ajang Asian Para Games.

2. Drummer .Feast Dirampok Usai Tampil di Synchronize Fest 

Musibah memang datang tak diundang. Usai tampil di Synchronize Fest 2018, drummer band .Feast, Adrianus Aristo Hary dirampok di Jalan Raya Kemayoran, tak jauh dari tempatnya memarkir motor di JiExpo.

Pria yang akrab disapa Ryo ini sedang membonceng temannya saat tas yang dikenakannya dirampok para pelaku yang mengenakan dua motor merek RX King.

Dalam tas tersebut terdapat berbagai barang penting yang dibawa, di antaranya Laptop Lenovo Yoga 920 warna krem, souncard focusrite scarlett 2i4, dan in ear shure se215

3. Mbappe Cetak Empat Gol

Penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe tak pernah usai dari pemberitaan. Yang paling anyar, ia membukukan empat gol hanya dalam waktu 13 menit ke gawang Lyon dalam kemenangan 5-0 timnya di lanjutan Liege 1, Minggu (8/10).

Uniknya, sejak berkostum PSG pada awal musim 2017-18, penyerang Prancis ini belum sekalipun mencetak hat-trick. Dan kini, ia langsung melewati catatan trigol yang didambakan para striker itu dengan mencetak quat-trick.

Dengan gol ini, Mbappe sementara menyumbangkan delapan gol dari lima laga bersama Les Parisiens. Hasil ini juga mengukuhkan posisi PSG di puncak klasemen dengan poin sempurna dari sembilan pertandingan. 

4. Istri Benyamin Netanyahu Diadili

Istri Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, Sara, menghadapi sidang pertama soal penipuan pada Minggu (7/10). Ia diduga menyalahgunakan dana negara dalam memesan makanan jasa boga.

Menurut dakwaan, Sara Netanyahu beserta seorang pegawai negeri telah menyelewengkan dana negara sebesar lebih dari 100.000 dolar AS (sekitar Rp1,5 miliar). Dana itu digunakan untuk memesan makanan dari sejumlah restoran. 

Keduanya dianggap melanggar peraturan, yang melarang mereka melakukan pemesanan jika juru masaknya dipekerjakan di rumah. Tapi, Sara membantah dirinya melakukan kesalahan.

5. Nokia 7.1 Dirilis

Nokia 7.1 segera dirilis. Ponsel ini memiliki RAM berukuran 4 GB dan penyimpanan internal sebesar 64 GB, serta RAM 3GB dengan memori internal 3 GB. 

Ini merupakan ponsel pertama Nokia dengan teknologi layar PureDisplay di mana layarnya mampu mendukung kualitas gambar HDR 10 dan juga dapat mengonversi SDR ke HDR secara real time. 

Nokia 7.1 berjalan di sistem operasi Android 8.1 Oreo yang kabarnya bakal di-upgrade ke Android 9.0 Pie pada November 2018. Smartphone ini bakal tersedia di pasar Amerika pada akhir bulan ini dengan harga sekitar Rp5,3 juta.

Baca Juga : Nge-tweet Pake iPhone Bisa Hemat Kuota

 

Tag: hottest issue