Kena Protes Nadiem Makarim, Sandiaga Uno Dapat Julukan 'Bang Menteri'
ERA.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengaku mendapat julukan dari Komisi X DPR RI, yaitu Bang Menteri.
Alasannya, karena Menteri Pendidikan, Kebudayan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim protes lantaran panggilan 'mas menteri' dipakai menteri lainnya.
"Di Komisi X tadi saya dari mas menteri jadi bang menteri. Karena Pak Nadiem menyampaikan protes, dia memiliki trade mark mas menteri, jadi dia mengusulkan saya menjadi bang menteri," kata Sandiaga di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (30/8/2023).
Namun dia tak tersinggung dengan protes itu. Dia menganggap Nadiem hanya bercanda.
"Walaupun dia junior saya, saya menerima dengan lapang dada," kata Sandiaga sambil tertawa.
Julukan 'Bang Menteri' pertama kali dilontarkan oleh Wakil Ketua Komisi X DPR RI Dede Yusuf saat Rapat Kerja dengan Kemenparekraf.
Awalnya, Dede ingin memberi tanggapan atas paparan Menparekraf Sandiaga terkait capaian kementeriannya.
"Saya mau manggil mas menteri, tapi tadi ada mas menteri satunya yang mengatakan, trade mark 'mas meteri' itu sudah diambil Kemendikbud," kata Dede disambut tawa anggota Komisi X DPR RI.
Menurutnya, pihak Kemendikbudristek yang kebetulan rapat lebih dulu dengan Komisi X DPR RI merasa keberatan, dan meminta komisi bidang kebudayaan dan pendidikan itu mengganti julukan Sandiaga menjadi 'Bang Menteri'.
"Jadi tadi Kemendikbud mengatakan, 'sebaiknya tolong ganti deh, jangan mas menteri, bang menteri saja'," kata Dede.
Sambil berkelakar, politisi Demokrat itu merasa panggilan 'mas menteri' kurang cocok dengan Sandiaga karena usianya sudah di atas 50 tahun.
"Karena sama-sama usianya sudah 50 ke atas. Jadi kalau 'mas' agak kurang," kata Dede.