TNI Sebut Ada Kabar Baik soal Pilot Susi Air yang Disandera KKB Papua

ERA.id - TNI menyebut bakal ada kabar baik perihal upaya pembebasan pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens yang disandera kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua.

"Tapi saya harapkan beberapa hari ini akan keluar berita terbaru yang akan membahagiakan kita semua," ucap Kapuspen TNI, Laksda Julius Widjojono kepada wartawan di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Kamis (7/9/2023).

Namun, Julius tidak menjelaskan maksud kabar itu. Dia hanya menyebut upaya pembebasan masih terus dilakukan.

"Kita berdoa saja. Masih proses (pembebasan). Semoga dalam minggu ini, semoga ya," tambahnya.

Sebelumnya, Menkopolhukam, Mahfud MD menyebut mudah bagi pemerintah untuk menumpas KKB di Papua. Dia juga bilang kalau pemerintah tak boleh diam menghadapi pemberontak yang menyandera pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens itu.

"Kalau hanya menumpas (KKB), itu sangat mudah; karena melindungi masyarakat sipil juga menjadi tugas negara, tapi tentu kami tidak boleh diam dalam menghadapi pemberontak. Itu kata kunci berikutnya," kata Mahfud usai mengunjungi Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Sabtu (22/4).

Mahfud mengatakan TNI dan Polri terus mempersiapkan strategi untuk membebaskan pilot Susi Air yang disandera KKB.

"Sebenarnya ada dua kesulitan. Pertama, sandera dijadikan tameng hidup atau menjadi perlindungan diri KKB. Ketika kita bergerak, mereka mengancam akan membunuh (sandera); sedangkan kita sebagai negara yang beradab harus bisa melindungi warga negara asing," jelasnya.