Ngaku Malu Jadi Bahan Tertawaan Penonton, Boby Tince Akhirnya Hijrah: Gue Kayak Badut!

ERA.id - Boby Rahman alias Boby Tince memutuskan untuk hijrah dengan meninggalkan ciri khasnya yang kerap berdandan seperti wanita. Boby juga akan meninggalkan nama bekennya di panggung hiburan Tanah Air.

Kepada Maia Estianty, Boby Tince membeberkan alasannya meninggalkan imej perempuan yang sudah melekat dalam dirinya. Boby Tince mengaku tergugah hatinya untuk hijrah sekitar tahun 2019 silam. 

"Panggilan hati, dari 2019 sebelum corona, pada malam tahun baru itu gua ngisi acara outdoor hujan-hujanan. Mulut gua nyanyi ngomong apa, mata gua menatap penonton apa," ujarnya, dikutip dari akun Instagram @rumpi_gosip.

"Tapi otak gua kayak ih gua malu deh di sini, ngapain sih gua di sini. Gitu, jadi kayak panggilan," lanjutnya.

Sejak saat itu, Boby Tince merasa tidak percaya diri karena ditertawakan para penonton. Maka dari itu, ia mengambil keputusan untuk mengubah penampilannya di tahun 2021.

"Ih gue kayak badut. Tapi kok orang-orang ketawa karena tingkah gue, gue ada kebayang hal itu. Selesai dari situ, Tahun depan kayaknya gua udah deh nggak usah kayak gini lagi, capek," jelasnya.

Selain itu, Boby Tince juga menawarkan kostum wanita miliknya di Instagram pribadinya. Dia juga mengaku akibat pandemi, ia kesulitan untuk mendapat pekerjaan.

"Terus gua sempet posting di Instagram, silahkan yang mau baju gua diambil saja. Tuhan kasih corona di tahun Februari 2020. Mungkin kata Tuhan gladi resik dulu nih siap atau nggak," paparnya.

"Ya sudah selama setahun gini oh gini nggak ada kerjaan, tapi kan manajer udah ambil-ambil kerjaan. Pas corona dah abis, kerjaan masih tetap harus dikerjain," lanjutnya.

Semenjak kejadian itu, bila ada yang menawarkan job sebagai wanita, Boby Tince mengaku jadi tidak percaya diri. Semasa Covid-19 menyerang, Boby mengaku kesulitan mendapatkan tawaran manggung, apalagi banyak yang menawarkan job sebagai Boby Tince dengan wujud perempuan.

"Di usia sekarang ini, pedenya malah hilang dipanggung. Walaupun banyak request untuk tampil. Iya, tapi tawarannya belum ada terus kalau tawaran banyak 90 persen masih ke Bobby Tince dulu," jelasnya.

Unggahan itu dibanjiri respon netizen. Mereka memuji Boby Tince yang memutuskan hijrah dan tidak mau tampil lagi sebagai wanita.

"Alhamdulillah dapat hidayah... semoga Istiqomah dimudahkan Allah aamiin," tulis akun @ayuadit****.

"Ini baru keren," kata akun @moi***_**.

"Semoga selalu banyak kemudahan ya mas walau sudah beda tampilan..sukses selalu," komentar akun @naning05****.

Nama Boby Tince sendiri sudah tak asing di telinga masyarakat Indonesia. Sebab, Boby Tince dulu sering tampil di TV dan berpenampilan seperti wanita. Meski begitu, kini Boby Tince tak setenar dulu dan fokus dengan kehidupannya sebagai pria normal.