Gerindra Akan Komunikasi ke PDIP soal Gibran Jadi Cawapres Prabowo
ERA.id - Partai Gerindra akan berkomunikasi dengan PDIP usai Koalisi Indonesia Maju (KIM) mendeklarasikan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto.
Diketahui, Gibran merupakan salah satu kader PDIP.
"Ya masalah itu, ya nanti kita akan komunikasi ya," kata Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad di The Dharmawangsa Jakarta, Jakarta Selatan (Jaksel), Senin (23/10/2023).
Saat dikonfirmasi apakah sudah atau belum komunikasi dengan PDIP, Dasco menyebut Gerindra masih fokus menyiapkan pendaftaran Prabowo-Gibran sebagai capres dan cawapres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Terkait kapan komunikasi ini dilakukan, tak dia sampaikan.
"Ya kita masih fokus soal persyaratan capres-cawapres," tambah Dasco.
Sebelumnya, KIM resmi menunjuk Gibran Rakabuming Raka menjadi cawapres untuk mendampingi Prabowo Subianto pada Pilpres 2024. Hal ini disampaikan Prabowo usai menggelar rapat bersama dengan ketua partai dari KIM pada Minggu di kediamannya di Kertanegara, Jakarta (22/10).
"Kita telah berembuk secara final seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai Capres KIM untuk 2024-2029 dan Saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres dari KIM," jelas Prabowo.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga sebelumnya merestui putra sulungnya maju sebagai cawapres. Jokowi menegaskan dia hanya mendukung keputusan Gibran. Sebagai orang tua, Jokowi hanya bisa mendukung keputusan Gibran karena sang anak sudah dewasa.
"Orang tua tugasnya hanya mendukung dan merestui, tapi keputusannya semuanya (di Gibran) karena sudah dewasa," kata Jokowi ketika menghadiri Apel peringatan Hari Santri 2023 di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (22/10), dilihat dari akun YouTube Sekretariat Presiden.