Dukung Israel, Karier Akting Noah Schnapp di Stranger Things 5 Sedang Diawasi
ERA.id - Aktor muda Noah Schnapp beberapa waktu lalu sempat menggegerkan publik dengan dukungannya terhadap Israel. Pada sebuah video, ia dan teman-temannya membagikan stiker 'Zionisme Seksi' dan 'Hamas adalah ISIS'.
Akibat video tersebut, Noah menuai banyak kecaman dari publik karena mendukung kelompok Zionis dan menghina Hamas. Hal ini pun tampaknya berdampak pada karier akting Noah Schnapp.
Noah Schnapp saat ini disebut tengah diawasi oleh Netflix, rumah produksi serial yang dibintanginya, yakni Stranger Things. Netflix mengawasi perilaku Noah belakangan ini, termasuk mengenai dukungannya terhadap Israel.
"Kami mendengar Netflix mengawasi perilaku dia (Noah Schnapp)," kata sumber di The Streamr.
Meski demikian, Noah Schnapp tetap akan membintangi Stranger Things Season 5. Pada serial ini Noah memerankan karakter bernama Will Byers.
"Kami dengar bahwa Stranger Things (musim 5) dibuat bersama Will Byers (Noah Schnapp) sebagai karakter utama. Sumber lain mengatakan pada kami bahwa Schnapp tidak akan dipecat," tambahnya.
Sementara itu, setelah ketahuan membagikan stiker 'Zionisme Seksi' dan 'Hamas adalah ISIS', Noah Schnapp menuai kritik pedas dari publik. Netizen bahkan menyuarakan untuk memboikot Stranger Things karena perilaku Noah Schnapp tersebut.
Noah Schnapp sendiri belakangan ini juga terlihat sudah tidak begitu aktif di media sosialnya. Ia bahkan sudah menonaktifkan kolom komentar untuk setiap unggahan di Instagram pribadinya.