Prabowo Jawab Sindiran Soal Hanya Bisa Joget-Joget, Klaim Punya Gagasan dan Strategi Hebat
ERA.id - Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto kembali menepis pernyataan beberapa pihak yang mengatakan dirinya hanya bisa joget-joget dan tanpa ada gagasan. Prabowo mengklaim dirinya punya gagasan dan strategi yang hebat.
"Katanya calon presiden harus punya gagasan bagus, nggak boleh joget-joget. Kita punya gagasan yang hebat, punya strategi hebat," ujar Prabowo dalam kampanyenya yang bersama para pendukung dan relawan yang digelar di SICC Sentul Bogor, Minggu (10/12/2023).
Prabowo mengungkapkan pakar manapun yang punya akal sehat dan kebersihan hati, akan melihat bahwa gagasannya Koalisi Indonesia Maju (KIM) adalah gagasan untuk membuat Indonesia menjadi hebat
"Strategi ini bukan tiba-tiba jatuh dari langit ini adalah kumpulan di masa lalu," ucap Prabowo yang juga menjabat sebagai Menteri Pertahanan Republik Indonesia.
Sementara itu, Calon Wakil Presiden, Gibran Rakabuming Raka mempertanyakan apa yang salah dengan joget dan gembira.
"Saya tanya boleh tidak masyarakat gembira? Boleh tidak masyarakat makin sejahtera? boleh tidak masyarakat makin bahagia? Boleh," tanya Gibran dengan gemuruh para pendukung dan relawan Prabowo-Gibran.
Menurut Gibran, ke depan tantangan makin tidak mudah tapi kesempatan makin terbuka terutama untuk anak-anak muda.
"Makanya kedepan kita fokus ke hilirisasi digital, ini untuk menjawab tantangan jaman jadi kita siapkan anak-anak SMK yang ahli IT, kita siapkan jago-jago big data analytic, kita siapkan ahli-ahli block chain, kita siapkan ahli crypto dan ahli bioteknologi, kita juga ingin santri-santri yang pintar perbankan syariah, santri yanf ahli digital marketing , kita siapkan future talent dengan future skills," tandasnya.