Tutup Masa Sidang DPR RI Jelang Pemilu 2024, Puan: Semoga Kita Semua Terpilih Kembali
ERA.id - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) menggelar Rapat Paripurna Penutupan Masa Sidang III Tahun Sidang 2023-2024 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (6/2/2024). Para legislator bakal memasuki masa reses mulai 7 Februari hingga 4 Maret 2024.
Ketua DPR RI mengatakan, penutupan masa sidang dan reses ini cukup istimewa karena bertepatan dengan puncak Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 pada 14 Februari mendatang.
"Saatnya kita memasuki masa reses. Reses saat ini bersamaan dengan pelaksanaan pemungutan suara Pemilu 2024. Marilah kita kerja bersama untuk menegakkan Pemilu 2024 sesuai amanat konstitusi," kata Puan.
Dia lantas menyinggung, pada pemilu kali ini, sebagian besar anggota DPR RI kembali mencalonkan diri sebagai calon anggota legislatif.
Politisi PDI Perjuangan itu berpesan, agar seluruh anggota DPR RI yang kembali berkontestasi dalam pesta demokrasi dapat menciptakan pemilu yang mencerdaskan masyarakat.
"Mari kita jaga persatuan bangsa dan negara Indonesia, kita ikut mencerdaskan kehidupan bangsa dalam pemilu," ucapnya.
Dalam pidatoanya, Puan juga mengingatkan agar masyarakat menggunakan hak suaranya untuk memilih pemimpin dan wakil rakyat yang sesuai dengan hati nuraninya.
"Capai-capai nunggu pemilu, tapi enggak bebas, rugi dong, yang benar saja. Capai-capai datang ke TPS dan nyoblos, tapi enggak ikut kata hatinya, rugi dong, yang benar saja," kelakar Puan.
Terkahir, mantan menko PMK itu mendoakan agar seluruh anggota DPR RI yang mencalonkan diri sebagai anggota legislatif kembali lolos ke Senayan.
"Selamat memasuki masa reses dan kita sukseskan Pemilu 2024. Insyaallah kita semua terpilih kembali," pungkasnya yang disambut tepuk tangan dari anggota DPR RI yang hadir.