Kepergok Asyik Karaoke Saat 40 Hari Kematian Dante, Tamara Tyasmara Beberkan Alasannya

ERA.id - Artis Tamara Tyasmara menjadi perbincangan publik pasca putra sematawayangnya, Raden Andante Khalif Pramudtyio alias Dante meninggal dunia karena ditenggelamkan oleh kekasih ibunya, Yudha Arfandi.  

Mantan istri DJ Angger Dimas ini asyik karaoke dengan teman-temannya di sebuah tempat hiburan. Ia mengenakan crop top warna cokelat yang dipadukan dengan celana panjang warna hitam.

Tamara Tyasmara tampil dengan polesan makeup cukup mencolok. Tamara terlihat ceria dan menghayati lagu yang dinyanyikan. Tak heran, banyak netizen menyayangkan sikap dilakukan Tamara pasca kepergian sang anak. 

Hingga akhirnya, Tamara Tyasmara buka suara. Aktris berusia 29 tahun ini mengatakan selama ini enggan untuk keluar rumah usai kepergian Dante. Namun, teman-temannya meminta agar Tamara pergi keluar rumah supaya tak terlalu berlarut-larut dalam kesedihan.

"Baru nih semalam aku keluar rumah, kan tadinya belum keluar rumah. Keluar rumah cuma ke Polda doang kalau ada pemeriksaan atau ada keperluan apa yang untuk kasus ini. Nah semalem udah 40 hari, temenku ngajak makan di luar," ujar Tamara, dikutip dari kanal YouTube SCTV.

"'Coba deh makan di luar jangan di rumah terus, kasihan Dante juga sedih kalau mamanya di rumah'. Kata pak ustaz juga kemarin jangan diratapi terus," lanjutnya.

Tamara menegaskan lokasi yang didatangi dengan teman-temannya adalah tempat makan, bukan diskotik. Tak mau ambil pusing, Tamara tak peduli dengan komentar pedas netizen. 

"Semalem coba keluar kayak nyari hiburan biar seneng. Pas sampai rumah juga sama-sama lagi. Apa yang aku lakuin aku yang tahu. Jadi terserah lah mau viral mau gimana aku nggak peduli. Toh semalam aku nggak ngapa-ngapain, bukan di club kok," bebernya.

Sebelumnya, Tamara kerap dihujat dalam kasus kematian Dante yang tenggelam dari kolam renang pada 27 Januari 2024. Diduga, Tamara sudah membela kekasihnya saat awal-awal Dante meninggal dunia. Netizen menuding Tamara terlibat dalam kematian Dante.