Hasil Penghitungan Suara di Provinsi Papua Pegunungan, Prabowo-Gibran Unggul
ERA.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengesahkan penghitungan suara Pilpres di provinsi Papua Pegunungan. Hasilnya, pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul dari dua pasangan capres-cawapres lainnya dengan meraih total suara sebanyak 838.328.
Hal itu disampaikan oleh KPU Papua Pegunungan Daniel Jingga dalam rapat pleno rekapitulasi hasil nasional di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Rabu (20/3/2024).
Paslon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar berada di posisi kedua dengan perolehan 284.184 suara. Lalu, paslon Ganjar Pranowo-Mahfud MD menempati urutan ketiga dengan jumlah suara sebanyak 175.956.
Adapun total daftar pemilih tetap (DPT) yang menggunakan hak pilihnya sebanyak 1.306.414 pemilih. Jumlah ini terdiri dari 701.582 pemilih laki-laki, dan 604.832 pemilih perempuan.
Sementara itu, jumlah suara yang masuk sebanyak 1.306.740. Dari jumlah itu, surat suara yang dinyatakan sah sebanyak 1.298.522, sedangkan 8.218 suara tidak sah.
Kemudian, Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari yang memimpin rapat mengesahkan hasil penghitungan suara tersebut.
"Bisa kita sahkan ya? Bismillah. Sah," kata Hasyim sembari mengetuk palu.