Cara Merawat Busana Berbahan Plisket agar Tahan Lama

ERA.id - Busaha dengan bahan plisket atau pleated dress kini semakin berkembang. Outfit berbahan lipat-lipat ini cocok dipakai untuk acara formak atau nonformal.

Namun sayang, bila tidak dirawat dengan baik, lipatannya bisa terbuka kembali. Lantas, bagaimana tips membuat busana berbahan plisket menjadi awet? Yuk simak tips di bawah ini.

1. Cermati Label Perawatan

Pada beberapa brand fashion besar, biasanya akan mencantumkan instruksi perawatan pada label yang tertera di dalam baju. Dalam instruksi tersebut ada cara-cara khusus atau instruksi tentang bagaimana cara terbaik dalam merawat fashion item tersebut. Sebelum mencuci baju tersebut, pastikan untuk mencermati label perawatan yang tertera dengan baik dan benar. Hal ini dapat membantu untuk memberikan perawatan yang tepat agar baju plisket tetap bagus dan awet.

2. Cuci dengan Teknik Celup

Salah satu hal terpenting dalam menjaga baju plisket adalah dengan memperhatikan cara mencucinya. Beberapa brand fashion ternama biasanya akan menyarankan untuk tidak mencuci baju plisket menggunakan mesin cuci karena bisa menyebabkan lipatannya cepat pudar. Oleh karena itu sebaiknya mencuci dengan menggunakan teknik cuci celup ke air detergen dan dikucek dengan tidam terlalu keras. Pastikan pula untuk tidak menyikat baju plisket karena bisa merusak lipatannya.

3. Hindari Mesin Pengering

Setelah mencuci dengan teknik mencelup, kemudian untuk mengeringkan baju plisket tersebut tetap harus berhati-hati dalam memeras. Hal ini supaya tidak merusak bagian lipatan yang ada. Agar menghindari rusaknya bagian lipit-lipit, hindari menggunakan mesin pengering dan mencampurkannya dengan pakaian lain karena ketika di dalam mesin pengering, bisa saja baju plisket akan tertarik-tarik dan plisket atau lipatannya akan menghilang.

4. Hindari Menjemur di Bawah Sinar Matahari Langsung

Ketika proses penjemuran, sebaiknya pula baju plisket tidak dijemur di bawah terik sinar matahari langsung dengan durasi waktu yang terlalu lama karena dikhawatirkan paparan sinar matahari yang terik dapat menyebabkan baju plisket menyusut sehingga lipatan pada baju plisket bisa berubah. Untuk menjemur baju plisket disarankan menjemurnya di tempat yang teduh dan hanya diangin-anginkan saja. Selain itu, hal ini juga dapat mengantisipasi warna dari baju plisket tersebut agar tidak pudar.

Ilustrasi (Pixabay)

5. Setrika Dengan Suhu Rendah

Penggunaakn setrika pada baju plisket sangat tidak disarankan. Hal ini dikarenakan panas pada setrika dapat membuat lipatannya menjadi rusak dan hilang. Oleh karena itu jika ingin menyetrika baju plisket sebaiknya gunakan tingkat panas yang paling rendah sehingga dapat kerusakan pada lipatan baju. Cara lainnya bisa dilakukan dengan melipat baju plisket terlebih dahulu kemudian arahkan setrika sesuai dengan lipatan plisket pada baju untuk mempertahankan lipatan atau tampilan aslinya.

6. Gunakan Peperclips

Jika mengalami kesulitan ketika menyetrika baju plisket, maka bisa memanfaatkan paperclips atau klip kertas. Fungsi dari paperclip ini adalah untuk menjaga agar lipatan tidak saling tumpang tindih sehingga bentuknya jadi berubah saat disetrika. Caranya adalah dengan menyiapkan setrika dan atur ke suhu panas yang paling rendah. Kemudian rapikan lipatan baju plisket sesuai dengan garis lipatannya. Lalu jepit pada bagian ujung bawah lipit dengan jepitan kertas agar tidak bergerak. Setelah itu, lanjutan menyetrika lipatannya dalam satu gosokan atau dari arah atas ke bawah. Jika sudah selesai disetrika, lepaskan klip kertas dan rok pun siap digunakan.

7. Simpan Dengan Cara Digantung

Pastikan pula untuk menyimpannya dengan benar agar baju plisket bertahan lama. Menyinpan baju plisket yang baik adalah dengan cara digantung, jangan dilipat karena ketika dilipat baju dapat mudah kusut dan terlihat tidak natural karena adanya lipatan-lipatan tambahan. Selain itu, pastikan agar kondisi baju plisket tetap rapi meski disimpan lama di dalam lemari, dengan cara membungkus dengan plastik. Cara ini bisa membuat lipatan baju plisket tetap bagus dan sempurna meski terhimpit dengan pakaian lain saat digantung.

Merawat baju plisket memang tidak sesederhana merawat baju dengan model polos, namun metode perawatan ini dapat membantu agar baju plisket tetap memiliki lipatan-lipatan yang baik dan bertahan lama sehingga ketika dipakai kesan chic dan feminin tetap dapat ditampilkan dengan rapi.

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…