Sambut Idulfitri 2024, Wapres Ajak Masyarakat Terus Hidupkan Spirit Ramadan

ERA.id - Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengucapkan selamat merayakan Idulfitri 1445 Hijriah yang jatuh pada tanggal 10 April 2024.

Meskipun telah sampai pada hari kemenangan setelah satu bulan berpuasa, dia mengharapkan masyarakat terus menghidupkan spirit Ramadan.

"Pada hari yang fitri ini, saya mengajak kepada kita semua untuk terus menghidupkan spirit Ramadan dalam diri kita dan kehidupan kita, yaitu semangat hidup yang penuh kasih dan murah hati, baik kepada sesama umat manusia maupun lingkungan," ucap Ma'ruf dalam video yang diunggah di kanal YouTube Wakil Presiden Republik Indonesia, Selasa (9/4/2024).

Dia mendoakan seluruh umat muslim di Tanah Air agar amal ibadahnya selama bulan Ramadan diterima Allah SWT.

"Selain itu juga nyalakan semangat untuk terus berubah, terus berkontribusi menciptakan kebaikan-kebaikan yang akan mendorong kemajuan," ucapnya.

Mantan Rais Aam PBNU itu juga terut mendoakan keselamat masyarakat yang sedang mudik ke kampung halamannya untuk merayakan Lebaran bersama keluarga.

Dia berharap, seluruh pemudik diberi kelancaran selama perjalanan dan dapat berkumpul bersama sanak saudara.

"Bagi para pemudik, saya ucapkan selamat mudik, semoga lancar dan tidak ada halangan apapun di perjalanan. Selamat berkumpul dengan keluarga, sanak saudara, dan kerabat di kampung halaman," kata Ma'ruf.

Lebih lanjut, Ma'ruf juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk mendoakan saudara-saudara sesama umat muslim yang tidak bisa merayakan Idulfitri dalam suasana aman dan damai.

"Terakhir, saya mengajak untuk doakan saudara-saudara kita yang tidak dapat merayakan Idulfitri dalam keadaan damai dan aman," ucapnya.

Diberitakan sebelumnya, Menteri Agama (Menag) Republik Indonesia, Yaqut Cholil Qoumas menetapkan 1 Syawal 1445 Hijriah atau Hari Raya Idulfitri 2024 jatuh pada Rabu (10/4/2024). Keputusan ini berdasarkan hasil sidang isbat yang digelar pada Selasa (9/4).

"Berdasarkan hisab, posisi hilal wilayah Indonesia yang sudah masuk kriteria MABIMS (Menteri Agama Brunei, Indonesia, Malaysia, dan Singapura) serta adanya laporan hilal yang sudah terlihat, disepakati bahwa 1 Syawal tahun 1445 Hijriah jatuh pada hari Rabu tanggal 10 April 2024 Masehi," kata Yaqut dalam konferensi pers di Kantor Kemenag, Jakarta Pusat, Selasa (9/4/2024) malam.