Polres Bogor Percepat Pemberlakuan Sistem One Way Arah Jakarta di H+2 Lebaran 1445 H
ERA.id - Satuan Lalu Linta (Satlantas) Polres Bogor memberlakuan sistem one way di jalur Puncak, Bogor dimulai lebih cepat, mulai pukul 11.30 WIB pada H+2 Lebaran 1445 Jumat (12/4/2024).
Hal itu karena ritme kendaraan arus balik atau yang menuju Jakarta lebih banyak daripada kendaraan yang naik.
Wadirlantas Polda Jawa Barat AKBP Edwin memperkirakan kepadatan arus kendaraan wisatawan menuju Kawasan Puncak akan terjadi besok.
“Pemberlakuan sistem one way di jalur Puncak dipercept pada hari ini, yaitu mulai pukul 11.30 WIB, karena kendaraan lebih banyak yang menuju arah Jakarta,” kata dia, di Simpang Gadog, Jumat (12/4/2024).
“Peningkatan volume kendaraan wisatawan menuju Kawasan Puncak diperkirakan akan terjadi Sabtu besok,” tambahnya.
Dia menambahkan, bahwa Polres Bogor memberlakukan sistem ganjil-genap bagi kendaraan yang ingin menuju Kawasan Puncak.
“Oleh karenanya, bagi wisatawan yang ingin menuju Kawasan Puncak agar memperhatikan plat kendaraan, disesuaikan dengan tanggal,” imbuhnya.
Untuk memberi rasa aman dan nyaman kepada wisatawan maupun pemudik yang melewati jalur Puncak, Satlantas Polres Bogor terus mengatur ritme kendaraan menuju Kawasan Puncak.
“Untuk kenyamanan dan keamanan para wisatawan maupun pemudik, kami mengerahkan kurang lebih 200 personel untuk mengatur lain di jalur Puncak,” tutupnya.