Kecelakaan Beruntun di Tol Surabaya-Mojokerto Lukai Bayi Tujuh Bulan, Pilu
ERA.id - Terjadi kecelakaan mobil secara beruntun di Jalan Tol Sumo atau Surabaya-Mojokerto KM 713+000 Jalur A, pada Sabtu (13/4/2024) malam. Sejumlah orang terluka salah satunya bayi berusia 7 bulan.
Kanit PJR Polda Jatim III, AKP Yudiyono mengatakan kecelakaan beruntun itu terjadi pada tujuh mobil. Awalnya, salah satu kendaraan yang tidak diketahui identitasnya melaju dari Mojokerto ke Surabaya berada di lajur tengah.
“Setibanya di KM 713+000 jalur A Tol Surabaya-Mojokerto, (mobil paling depan) diduga ngerem mendadak dan kendaraan tersebut ditabrak dari belakang kendaran Suzuki XL 7 nopol,” kata AKP Yudiyono, saat dihubungi awak media, Minggu (14/5/2024).
Mobil yang ngerem mendadak itu ditabrak mobil yang ada dibelakangnya yakni Suzuki XL 7, yakni Toyota Fortuner, Mitsubishi Expander, dua Toyota Innova dan satu Suzuki XL 7 lainnya, dan satu Daihatsu Xenia.
“Dengan posisi terakhir kedua Kendaraan berada jalur cepat menghadap ke timur,” ujarnya.
AKP Yudiyono mengatakan bayi yang masih berusia tujuh bulan berisinial R Warga Medokan Ayu, Surabaya, benjol kepalanya dan langsung dilarikan ke rumah sakit setempat.
AKP Yudiyono mengtakan, situasi dan arus lalu lintas pada saat kejadian, ramai dan lancar, cuaca juga cerah. Sedang penyebab kecelakaan disebut karena pengemudi tak konsentrasi dan tidak menjaga jarak aman.
“Patut diduga pengemudi kurang konsentrasi dan tidak menjaga jarak aman kendaraan sehingga terjadi laka lantas,” pungkasnya.