Akui Kesalahannya, Ivan Gunawan Minta Maaf Usai Bercanda Soal Pelecehan Seksual
ERA.id - Ivan Gunawan mengakui kesalahan dan menyampaikan permintaan maaf usai bercanda soal pelecehan seksual. Permintaan maaf itu disampaikan pria kerap disapa Igun ini melalui media sosialnya.
Ivan Gunawan sempat membagikan video bersama Saipul Jamil. Dalam video itu, mantan kekasih Rossa ini melakukan kuis berhadiah uang. Pertanyaan disampaikan Ivan adalah sosok artis yang pernah terseret kasus pencabulan.
Lalu, orang-orang di sekitarnya langsung berebutan menjawab. Ada pun jawaban yang terdengar jelas. Orang itu menyebut nama Saipul Jamil.
Mantan suami Dewi Perssik ini mengoreksi pernyataan dari Ivan Gunawan.
Saipul Jamil menyebut dirinya bukan kasus pencabulan, melainkan penghisapan. Bahan guyonan Saipul Jamil dan Ivan Gunawan panen kritikan. Banyak yang tak terima kasus pelecehan dijadikan lelucon.
Melalui unggahan video di Instagram pribadinya, Ivan Gunawan mengakui kesalahannya. Pria berusia 43 tahun ini sadar tak pantas membuat lelucon dari kasus pelecehan seksual. Ivan sadar bahwa video tersebut tidak seharusnya diunggah di media sosial.
"Saya mengaku salah atas beredarnya video yang beberapa hari ini beredar di sosial media. Saya sadar bahwa bercandaan yang ada dalam video tersebut adalah bercandaan yang tidak seharusnya saya lakukan dan terjadi apalagi sampai diposting," tutur Ivan Gunawan, dikutip dari akun Instagram @ivan_gunawan.
Ivan Gunawan menyampaikan permintaan maafnya kepada semua masyarakat, terutama penyitas kekerasan seksual. Ia tak bermaksud untuk merendahkan korban pelecehan seksual.
"Pada kesempatan ini, saya juga ingin meminta maaf kepada semua masyarakat yang menyaksikan video tersebut. Dan khususnya buat temen-temen yang pernah mengalami kekerasan seksual," imbuhnya.
Sadar dengan kesalahannya, Ivan Gunawan dengan penuh penyesalan menyampaikan permintaan maaf dan berjanji tidak akan melakukan kesalahan yang sama.
"Saya tau sangat sulit untuk bisa melupakan setiap permasalahan yang telah kalian alami. Sekali lagi saya mohon maaf," lanjutnya.
Unggahan itu mendapatkan banyak respon dari rekan sesama selebriti di kolom komentar. Yang paling menjadi sorotan adalah tanggapan dari Deddy Corbuzier. Ia justru menyalahkan jawaban dari Saipul Jamil yang menyebut penghisapan.
"Yang jadi masalahnya adalah jawaban dari Saipul Jamil dan tertawa disana. Beberapa lelucon tidak dimaksudkan untuk dibuat dan dijawab. Ini tidak ilegal tetapi bertentangan dengan masalah dan norma sosial," komentar Deddy Corbuzier.
"Semangat kaka Igun," tulis Nikita Mirzani.
"Manusia tempatnya salah, kak," kata Dokter Oky Pratama.
"Kakak." ungkap Ruben Onsu.