Erika Carlina Ungkap Idap Autoimun Tiga Tahun Terakhir
ERA.id - Erika Carlina mengungkapkan bahwa ia mengidap penyakit autoimun selama tiga tahun terakhir. Hal ini disampaikan Erika lewat unggahan di Instagram Storiesnya, pada Selasa (16/4/2024).
"Ini sudah tiga tahun. Aku berjuang dengan penyakit autoimunku," tulis Erika Carlina.
Erika mengatakan bahwa penyakit autoimunnya tersebut sudah sempat membaik, tetapi kambuh lagi belakangan ini. Salah satu enyebab kambuhnya adalah stres.
"Dan sekarang baru ngerasain gejala itu lagi setelah sekian lama, trigger-nya bisa dari apa aja termasuk stres atau banyak pikiran," tuturnya.
Bintang serial Turn On itu mengatakan bahwa gejala autoimun yang ia alami berupa nyeri kepala hingga rambut rontok dengan drastis. Gejala yang dialami tiap penderita autoimun bisa berbeda-beda.
"Otak bisa kesemutan, dan kepala bisa botak. (Ini gejala yang menyerang tubuhku). Gejalanya beda beda tergantung jenis autoimmunenya," tuturnya.
Lebih lanjut, Erika Carlina meminta orang-orang untuk tidak meremehkan penyakit autoimun. Ia juga mengingatkan para penderita autoimun lainnya untuk meminta tolong pada orang sekitar mereka dalam menghadapi penyakit tersebut.
"Please temen temen, jangan pernah anggep remeh autoimmune. Kalo kamu memang pengidap minta tolong orang sekitarmu untuk menyadari dulu bahaya dari autoimmune ini di diri kamu biar kamu dan sekitarmu lebih aware once the symptoms coming back," pungkas Erika Carlina.