Berpeluang Melawan RK di Pilkada Jakarta 2024, Anies: Saya Mikirin Nasib Warga Jakarta Ketimbang Siapa yang Berkompetisi

ERA.id - Anies Baswedan lebih memikirkan nasib warga Jakarta ketimbang siapa yang berkompetisi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.

Hal itu merespons peluang Anies melawan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta mendatang.

"Saya lebih melihat pentingnya memikirkan nasib warga Jakarta daripada tentang siapa yang akan ikut kompetisi," kata Anies di kediamannya di Lebak Bulus, Jakarta, Senin (17/6/2024).

Dia menegaskan, pilkada bukan sekedar pertarungan satu dua orang saja. Tetapi lebih dari itu yaitu memperjuangkan masa depan Jakarta.

Dia lantas mencotohkan, masih banyak masyarakat Jakarta dari kelas bawah yang makin tertindas, memperbaiki sistem Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU), hingga memperbaiki biaya hidup di Jakarta.

"Saya merasa penting sekali untuk kita fokus. Jangan sampai kita lihat akhir-akhir ini, bagaimana mereka yang kecil terkalahkan, yang sulit dapat pekerjaan tidak dapat kemudahan, biaya hidup di Jakarta makin hari makin tinggi," kata Anies.

Menurutnya, berbagai permasalahan di Jakarta seharusnya menjadi fokus. Bukan hanya menyoroti siapa yang berlaga di pilkada mendatang.

"Itu semua jauh lebih penting. Bagi saya, siapa yangakan ikut di dalam pilkada, karena siapapun yang akan ikut besok, ujungnya rakyat akan memilih kok, tapi pilihannya adalah bagaimana calon memikirkan tentang masa depan Jakarta," ucap mantan gubernur DKI Jakarta itu.

Nama Ridwan Kamil belakangan santer digadang jadi bakal calon gubernur pada Pilkada Jakarta 2024. Gerindra dan PAN mengklaim, partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) sudah bersepakat.

Sementara Partai Golkar masih bimbang memajukan kadernya itu di Pilkada Jakarta. Partai berlambang pohon beringin itu menilai, idealnya Ridwan Kamil kembali berlaga di Pilkada Jawa Barat (Jabar) karena peluang menangnya lebih besar.