Benarkah Banyak Minum Air Putih Bisa Bantu Menurunkan Berat Badan?
ERA.id - Menurunkan berat badan dapat dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya yang sering dianggap efektif adalah banyak minum air putih. Benarkah demikian?
Dilansir dari Healthline, ketika mengonsumsi air putih berkaitan dengan peningkatan aktivitas simpatik tubuh, yang mengaktifkan detak jantung dan metabolisme.
Dengan demikian, minum air putih dapat membantu meningkatkan tingkat metabolisme hingga pembakaran kalori, yang berpengaruh pada penurunan berat badan.
Dilansir dari WebMD, air putih juga bisa membantu menurunkan berat badan karena berguna untuk mendukung kerja ginjal dalam penyaringan nutrisi, sehingga disesuaikan dengan yang diperlukan saja oleh tubuh.
Air putih akan melarutkan sisa makanan dalam saluran pencernaan, sehingga bisa dikeluarkan dengan baik lewat urine, yang membuat perut tidak lagi terlihat buncit.
Satu momen yang dinilai tepat untuk mengonsumsi air untuk membantu penurunan berat adalah sebelum makan. Minum air putih sebelum makan dapat membantu mengurangi rasa lapar, sehingga makan lebih sedikit.
Meski begitu, pada penelitian hal tersebut berlaku pada mereka dengan berat badan rata-rata pada indeks massa tubuh (BMI). Untuk mereka yang mengidap obesitas, meminum air putih sebelum makan belum diketahui secara pasti dapat berlaku atau tidak.
Untuk jumlah air putih yang diminum setiap harinya dianjurkan adalah 8 gelas atau 2 liter. Namun, berdasar penelitian jumlah spesifik air yang diminum tidak menentukan penurunan badan, karena kebutuhan air setiap individu berbeda-beda.
Indikator kecukupan konsumsi air putih setiap harinya dapat dilihat dari warna urine. Jika urine tidak berwarna, terutama warna kuning terang serta tidak ada bau yang menyertai, maka konsumsi air putih per harinya sudah mencukupi.