Bantah Skenario KIM Kotak Kosong di Pilgub Jakarta, PAN: Terbuka Dua Paslon

ERA.id - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno membantah Koalisi Indonesia Maju (KIM) membuat skenario kotak kosong di Pilkada Serentak 2024. Termasuk Pilgub Jakarta dan Pilgub Jawa Barat.

"Ndak, Kita tidak ada desain khusus ya untuk kita menciptakan kotak kosong di manapun," kata Eddy di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (7/8/2024).

Dia juga mempertanyakan isu KIM yang disebut berupaya menjegal Anies Baswedan di Pilgub Jakarta. Menurutnya, masih ada peluang dua paslon bertarung di Jakarta.

"Saya masih coba memahami bagaimana cara menjegalnya... Peluang bagi terciptanya dua pasangan calon untuk berlaga baik di Jakarta maupun di Jawa Barat, ya saya kira itu tetap terbuka, terbuka luas ya," kata Eddy.

Dia menambahkan, pilkada kotak kosong tidak ada masalah karena tidak ada ketentuan yang dilanggar.

Menurutnya, kotak kosong juga bagian dari demokrasi. Apalagi, saat ini di beberapa kabupaten dan kota diprediksi bakal banyak pertarungan kotak kosong.

"Saya sekarang malah melihat ya di Kabupaten Kota banyak calon-calon yang akan maju itu menargetkan untuk bisa mendapatkan kotak kosong. Dan ini saya rasa fenomena baru ya yang semakin kental kita lihat di Pilkada tahun 2024," ujarnya.