Pagar Gedung DPR Jebol, Pendemo Mulai Rusak CCTV Pakai Besi

ERA.id - Massa yang melakukan demonstrasi di depan gedung DPR, Jakarta Pusat (Jakpus) berhasil menjebol pagar samping Kompleks Parlemen, Kamis (22/8/2024) siang ini. Mereka berhasil menjebol pagar dan merusak CCTV di sekitar kawasan tersebut.

Pantauan ERA, sebagian massa memanjat pagar di samping gedung DPR dan menggoyang-goyangkannya. Aksi ini dilakukan berulang kali hingga menyebabkan pagar goyang.

Seorang pendemo bahkan terlihat naik ke pagar untuk menjebolkan beton. Tak berapa lama, pagar akhirnya jebol. Beberapa massa terlihat memukul CCTV di balik pagar dengan besi pagar.

Setelah pagar jebol, massa mengajak orang-orang untuk masuk ke dalam gedung DPR. Namun, tak ada yang melakukan itu. P

asukan huru-hara telah mendekat untuk melakukan pengamanan dan penjagaan. Beberapa orang melempar batu dan botol air mineral ke dalam gedung DPR.

Orator pun meminta massa untuk tenang. Tak lama setelah itu, situasi sempat mereda. Massa tampak terbagi menjadi dua, yakni massa mahasiswa dan pihak yang mengajak untuk masuk ke dalam DPR.

Di sisi lain, pintu masuk belakang gedung DPR juga turut dijebol oleh massa dari mahasiswa. Terlihat orator terus menyuarakan penolakannya terhadap RUU Pilkada.

Sementara pasukan keamanan menjaga ketat pintu masuk bagian depan dan belakang dari Kompleks DPR itu.