Hashim Sebut Prabowo Sudah Dua Tahun Tunggu Pertemuan dengan Megawati
ERA.id - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo mengungkapkan, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sudah dua tahun menunggu bisa bertemu dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Hal itu merespons rencana pertemuan Prabowo dan Megawati yang kembali santer terdengar.
"Prabowo sudah menunggu dua tahun, dua tahun," kata Hashim di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2024).
Namun adik Prabowo itu tak menjelaskan lebih lanjut soal rencana pertemuan dengan Megawati. Dia memilih bungkam.
Terpisah, Prabowo mengkonfirmasi pertemuannya dengan Megawati bakal segera terjadi, paling lambat sebelum pelantikan dirinya sebagai Presiden RI terpilih.
"Insyaallah, insyaallah. Mudah-mudahan (pertemuan) sebelum pelantikan," kata Prabowo.
Hanya saja, Prabowo masih enggan membocorkan apa saja agenda dalam pertemuannya dengan Megawati nanti.
Sementara Bendahara Umum (Bendum) PDIP Olly Dondokambey tak menampik adanya komunikasi dengan Prabowo. Menurutnya, tinggal mencari tempat yang cocok untuk menggelar pertemuan antara Prabowo dan Megawati.
"Sudah ada komunikasi mereka, tinggal tentukan tempatnya di mana," kata Olly.