Jelang Debat Perdana, Pramono Sudah Latihan Sampaikan Gagasan dengan Waktu Terbatas

ERA.id - Calon Gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung mengaku sudah banyak berlatih jelang Pilgub Jakarta 2024. Dia optmis bisa menyampaikan gagasannya.

Dia mengatakan, banyak berlatih untuk menyampaian gagasan sesui dengan waktu yang terbatas.

"Tadi memang berlatih, terutama timing dan substansi," kata Pramono di kawasan TMII Jakarta, Minggu (6/10/2024).

Dia menambahkan, tanpa panggung debat pun masyarakat Jakarta sedikit demi sedikit sudah mengetahu visi misi dirinya dan Rano Karno.

"Apa yang menjadi program kami sebenarnya pelan-pelan sudah diketahui oleh publik," kata Pramono.

Sebelumnya, mantan menteri sekretaris kabinet (menseskab) itu mengaku, debat perdana tak membuatnya terbebani. Sebaliknya, justru menjadi panggung untuk beradu gagasan.

Dia pun bakal banyak tersenyum saat menyampaikan gagasan maupun menjawab pertanyaan dari paslon lainnya.

"Style saya smiling," kata Pramono, Sabtu (5/10).

Sementara Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jakarta nomor urut 3, Rano Karno menjelaskan bahwa dia disarankan untuk cukur rambut dan jalan-jalan di mall jelang debat perdana.

"Jujur gak ada persiapan khusus. Besok saya malah disarankan potong rambut, kerimbat ke salon, jalan-jalan ke mall baru persiapan malam," jelasnya.

Soal akan menguasai panggung debat, ia juga percaya diri untuk menguasai jalannya debat.

"Insyaallah, insyaallah pede, pede. Karena tema kita udh ada. Cuman yang kita belum tahu kan pertanyaan panelis. Itu kan baru besok, tapi artinya pertanyaan tidak lari dari tema besarnya," kata dia.

Sebagai informasi Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Provinsi DKI Jakarta menggelar debat perdana Pilgub Jakarta 2024 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta pada Minggu (6/10) malam.

Debat perdana akan mengusung tema 'Penguatan Sumber Daya Manusia dan Transformasi Jakarta menjadi Kota Global'.

Agenda debat ini akan dibagi enam sesi. Masing-masing pasangan calon akan diberikan kesempatan untuk menjabarkan visi dan misinya terkait dengan tema yang ada.

Diketahui, ada tiga pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur yang akan mengikuti debat. Yaitu Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), Dharma Pongrekun-Kun Wardhana (Dharma-Kun), dan Pramono Anung-Rano Karno (Rano-Doel).